Suara.com - Deretan pelatih top siap mewarnai Piala Asia 2023 di Qatar. Pesta sepak bola terakbar Asia itu akan digelar 12 Januari sampai 10 Februari 2024.
Para juru taktik top macam Roberto Mancini, Jurgen Klinsmann, hingga Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia siap membuktikan kelihaian mereka dalam meramu taktik di Piala Asia 2023 Qatar nanti.
Roberto Mancini, legenda sepak bola Italia, kini tercatat sebagai pelatih kepala Timnas Arab Saudi.
Bukan hanya sebagai pemain, reputasi Mancini sebagai pelatih level top level tak perlu diragukan lagi.
Baca Juga: Ditolak Wonderkid Tottenham Hotspur, Indra Sjafri Kantongi 3 Pemain Diaspora Pengganti
Sebagai juru taktik, pria 59 tahun itu sukses membawa negaranya, Italia jadi kampiun Euro 2020 pada 2021 lalu. Pun di level klub, Mancini pernah membawa Manchester City dan Inter Milan juara.
Selain Mancini, ada nama legenda Jerman, Jurgen Klinsmann yang siap memimpin Timnas Korea Selatan di Piala Asia 2023.
Cemerlang sebagai pemain, Klinsmann pernah membawa Jerman meraih juara ketiga di Piala Dunia 2006 silam. Mantan striker Tottenham itu juga tercatat pernah membawa Amerika Serikat juara Piala Emas pada 2013.
Baca Juga: Ranking FIFA 24 Negara Peserta Piala Asia 2023: Timnas Indonesia Paling Bawah?
Tak ketinggalan, ada Shin Tae-yong yang akan dinanti kiprahnya di Piala Asia Qatar sebagai pelatih Timnas Indonesia.