Shin Tae-yong yang menyanggupi target itu, menegaskan Timnas Indonesia secara matematis memiliki peluang untuk lolos. Apalagi, terdapat jalur lolos ke fase knock-out lewat salah satu dari empat tim peringkat tiga terbaik di fase grup.
Timnas Indonesia akan mengawali perjuangan di Piala Asia 2023 dengan menghadapi Irak. Pertandingan ini akan berlangsung di Stadion Ahmad bin Ali, Al Rayyan pada 15 Januari mendatang.
Sementara laga kedua Grup D akan mempertemukan Timnas Indonesia menghadapi Vietnam pada 19 Januari di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha. Laga ini dianggap krusial bagi kedua wakil ASEAN dalam memperbesar peluang merebut satu tiket ke babak 16 besar.
Sedangkan pada pertandingan ketiga atau pamungkas, Timnas Indonesia akan melawan Jepang yang secara matematis diunggulkan tak hanya lolos sebagai juara Grup D, tetapi juga menjadi kampiun ajang ini.
Piala Asia 2023 akan berlangsung di Qatar mulai 12 Januari hingga 10 Februari 2024.