Shin Tae-yong Disentil Netizen Gara-gara Rajin Posting Endorse Jelang Piala Asia 2023

Irwan Febri Suara.Com
Kamis, 11 Januari 2024 | 08:09 WIB
Shin Tae-yong Disentil Netizen Gara-gara Rajin Posting Endorse Jelang Piala Asia 2023
Mobil Andalan Shin Tae-yong, Hyundai Palisade. (Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, ramai mendapat sorotan dari netizen lantaran mengunggah postingan-postingan endorse menjelang Piala Asia 2023.

Dalam dua hari terakhir, ada dua iklan yang Shin Tae-yong unggah di Instagram pribadinya, yakni mobil dan bank. Di kolom komentar  kedua unggahan, kritikan begitu melimpah.

Ada yang menyindir bahwa Shin Tae-yong betah di Indonesia lantaran banyak endorse. Adapula yang menyebut bahwa hasil buruk Timnas Indonesia ada korelasinya dengan kegiatan sang pelatih dalam iklan.

"Pantas betah di indo banyak endors bukan karena prestasi," tulis @er*****.

Baca Juga: Kata Polisi Soal Ledakan SPBU Undip Semarang

"Bnyak iklan makanya kalah mulu," sentil @rol*****.

"Woi nalar jangan endorse melulu buta maps miskin taktik sadiil dicoret,"  cibir @as*****.

"Syuting iklan trosssss, pelatih lain udah malu si sty ini malah syuting sana sini," tulis @si****.

"Yang endorse ga tau waktu ini, dah tau lagi negatif semua malah begini wkwk," kommentar shi*****.

Endorse bukan hal baru bagi Shin Tae-yong selama melatih Timnas Indonesia dan tidak ada masalah. Namun, tampaknya hasil buruk uji coba skuat Garuda membuat publik memberikan reaksi negatif.

Baca Juga: Xiaomi E-paper Book, Baterai Tahan hingga 7 Minggu

Timnas Indonesia dihajar 0-4 dan 1-2 oleh Libya, kemudian dibantai Iran 0-5. Shin Tae-yong harus memberikan hasil yang apik di Piala Asia 2023 supaya bisa kembali menarik simpati publik.

Tim Merah-Putih berada di Grup D Piala Asia 2023 bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Pasukan Shin Tae-yong akan melakoni laga pertama melawan Irak pada 15 Januari, lalu melawan Vietnam pada 19 Januari, dan terakhir melawan Jepang pada 24 Januari 2024.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI