Suara.com - Gencarnya naturalisasi di tubuh Timnas Indonesia jadi bahan sorotan pengamat sepak bola Bung Binder. Dia memberikan dukungan penuh terhadap program naturalisasi yang saat ini tengah digalakkan oleh Timnas Indonesia.
Meskipun program naturalisasi Timnas Indonesia menuai pro dan kontra. Bung Binder berpendapat bahwa program tersebut seharusnya terus dijalankan oleh PSSI.
Dalam pandangannya, penambahan pemain diaspora merupakan langkah positif, asalkan mereka memiliki garis keturunan Indonesia, hal ini diungkapkan langsung oleh Bung Binder melalui akun YouTube Hasani's Corner.
"Kalau menurut saya tambah saja lagi pemain diaspora, apa salahnya, tapi harus punya garis keturunan Indonesia, itu yang utamanya dulu."
Baca Juga: Korea Selatan Bantu Timnas Indonesia, Ekspos Kelemahan Irak Jelang Piala Asia 2023
Meski beberapa pihak khawatir bahwa program naturalisasi dapat mengurangi peluang bagi pemain lokal, Bung Binder justru melihatnya sebagai motivasi tambahan bagi para pemain dalam negeri.
"Kenapa harus takut kalian para pemain lokal, tidak perlu takut pemain yang dari kompetisi domestik. Bersaing dong untuk masuk ke timnas," tegasnya.
Menurutnya, untuk memperkuat Timnas Indonesia, diperlukan perekrutan empat hingga lima pemain baru melalui naturalisasi.
Bung Binder menekankan bahwa kehadiran pemain naturalisasi tidak menjamin tempat utama dalam tim.
Ia mencontohkan pengalaman Shin Tae-yong yang telah membuktikan bahwa tidak semua pemain naturalisasi dapat langsung mendapatkan tempat di timnya.
Baca Juga: Pengakuan Fuji Bucin ke Sosok Pria usai Putus dengan Thariq Halilintar, Asnawi Mangkualam?
Bung Binder juga mengecam pandangan bahwa pemain naturalisasi dapat merugikan potensi pemain lokal.