Suara.com - Real Madrid melangkah mantap ke babak 16 besar Copa del Rey setelah berhasil mengatasi perlawanan tim divisi empat, Arandina, dengan skor akhir 3-1.
Pertandingan sengit antara Arandina dan Real Madrid dalam babak 32 besar Copa del Rey berlangsung di Estadio El Montecillo pada Minggu (7/1/2024) dini hari WIB.
Setelah berakhir tanpa gol di babak pertama, Los Blancos akhirnya membuka keunggulan pada menit ke-54 melalui tendangan penalti yang dieksekusi oleh Joselu.
Tidak berselang lama, Madrid berhasil menambah keunggulan melalui pergerakan brilian Brahim Diaz yang membawa bola dari wilayah pertahanan sendiri hingga mendekati kotak penalti lawan.
Baca Juga: Carlo Ancelotti Puas dengan Performa Real Madrid di Putaran Pertama Liga Spanyol Usai Tekuk Mallorca
Diaz bekerja sama apik dengan Joselu untuk mengakhiri serangan dengan sepakan tegas menggunakan kaki kanan.
Pada menit ke-90+1, Madrid memastikan kemenangan mereka dengan gol tambahan.
Rodrygo Goes berhasil mencetak gol setelah menerima umpan terukur dari sisi kanan, lalu melepaskan tembakan akurat yang berhasil menjebol gawang Arandina.
Meskipun menjelang akhir pertandingan, Arandina berhasil memperkecil ketertinggalan dengan gol bunuh diri yang dicetak oleh Nacho.
Namun, hal tersebut tidak mampu mengubah hasil akhir pertandingan yang dimenangkan oleh Real Madrid.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini: Real Madrid vs Mallorca, AS Roma vs Cremonese hingga PSG vs Toulouse