Rizky Ridho Blunder, Bikin Libya Berbalik Unggul 2-1 dari Timnas Indonesia

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 05 Januari 2024 | 20:32 WIB
Rizky Ridho Blunder, Bikin Libya Berbalik Unggul 2-1 dari Timnas Indonesia
Bek Timnas Indonesia, Rizky Ridho (kanan) berebut bola pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia kontra Filipina di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (21/11). [JAM STA ROSA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bek Timnas Indonesia kembali melakukan blunder saat Garuda menghadapi Libya dalam laga uji coba kedua di Stadion Titanic Mardan, Antalya, Turki, Jumat (5/1/2024) malam WIB.

Setelah Justin Hubner dan Jordi Amat kompak membuat kesalahan yang berujung tiga gol Libya dalam kekalahan 0-4 pada 2 Januari lalu, kini giliran Rizky Ridho yang bikin blunder.

Ridho membuat blunder ketika laga Timnas Indonesia vs Libya sama kuat 1-1 pada menit 20. Bek Persija Jakarta itu melakukan kesalahan umpan back pass yang membuat lawan berhasil mencetak gol.

Ridho awalnya berhasil mengantisipasi bola dari sisi kanan pertahanan Timnas Indonesia. Namun, pemain berusia 22 tahun itu salah membaca permainan.

Baca Juga: Bahas Persaingan Grup D Piala Asia 2023, Kapten Irak Tak Anggap Timnas Indonesia Ada

Dia justru memilih opsi melakukan umpan ke kiper Ernando Ari, tanpa sadar ada penyerang Libya yang berada di pertahanan Timnas Indonesia.

Bola umpan Ridho pun dipotong oleh Ahmed Ekrawa yang kemudian melewati Ernando Ari untuk menceploskan bola ke dalam gawang Timnas Indonesia. Skor berubah 2-1 untuk keunggulan Libya.

Sebelum gol tersebut, Timnas Indonesia sempat unggul lebih dulu pada menit ke-6 melalui Yakob Sayuri. Namun, Libya dengan cepat menyamakan kedudukan tiga menit berselang melalui Osama Mukhtar Al Shremi.

Uji coba menghadapi Libya merupakan rangkaian persiapan Timnas Indonesia menuju Piala Asia 2023. Setelah laga ini, Garuda akan berhadapan dengan Iran pada 9 Januari di Doha, Qatar sebelum tampil di event akbar tersebut.

Di Piala Asia 2023, Timnas Indonesia tergabung di Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam. Ajang ini akan bergulir di Qatar dari 12 Januari hingga 10 Februari 2024.

Baca Juga: Ban Kapten Timnas Indonesia Melingkar di Lengan, Jordi Amat: Sungguh Kehormatan Luar Biasa

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI