Alasan Indra Sjafri Tidak Mengajak Welber Jardim dan Amar Brkic Ikut TC Timnas Indonesia U-20

Jum'at, 05 Januari 2024 | 10:02 WIB
Alasan Indra Sjafri Tidak Mengajak Welber Jardim dan Amar Brkic Ikut TC Timnas Indonesia U-20
Bek sayap Timnas Indonesia U-17, Welber Jardim (kedua dari kanan) coba menghadang pemain Ekuador U-17 dalam matchday pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (10/11/2023). [Dok. LOC WCU17BRY/LOC WCU17/NFL]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia U-20 Indra sjafri mengungkap alasan tidak mengajak dua pemain keturunan Welber Jardim dan Amar Brkic ikut training camp (TC) di Jakarta. Ia mengatakan kalau kedua pemain itu berlatih bersama timnya masing-masing.

Timnas Indonesia U-20 saat ini sedang menggelar pemusatan latihan di Jakarta sampai 28 Januari mendatang. Sebelumnya, Arkhan Kaka dan kawan-kawan berlatih di Qatar selama kurang lebih satu pekan.

Timnas Indonesia U-20 diproyeksikan bisa menembus babak utama Piala Dunia U-20 2025. Oleh sebab itu, tim ini dibentuk sematang mungkin agar lebih berkualitas.

Gelandang Timnas Indonesia U-17, Amar Brkic menggiring bola melewati pemain Panama U-17 dalam matchday kedua Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Senin (13/11/2023) malam WIB. [Dok. LOC Piala Dunia U-17 2023]
Gelandang Timnas Indonesia U-17, Amar Brkic menggiring bola melewati pemain Panama U-17 dalam matchday kedua Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Senin (13/11/2023) malam WIB. [Dok. LOC Piala Dunia U-17 2023]

Nah, untuk komposisi pemain Indra Sjafri akan memilih yang terbaik termasuk mendatangkan pemain keturunan. Seperti diketahui saat ini ada Welber Jardim dan Amar Brkic yang bisa masuk ke skuad Timnas Indonesia U-20.

Baca Juga: Prediksi Pertemuan Kedua Timnas Indonesia vs Libya: Head to Head, Susunan Pemain, dan Skor

Welber Jardim bermain untuk Sao Paulo U-17 di Brasil, sedangkan Amar merupakan pemain Hoffenheim U-17 yang berkompetisi di Jerman. Sebelumnya, kedua pemain tersebut memperkuat Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023.

Namun, Indra Sjafri belum mau memanggil kedua pemain tersebut untuk TC di periode Januari 2024. Sebab, Welber dan Amar masih berkompetisi di tim masing-masing.

"Mereka masih berlatih di klubnya. Kalau pemain lagi berkompetisi, kita tidak akan panggil ke tim nasional," kata Indra Sjafri di Lapangan A Senayan, Jakarta, Kamis (4/1/2024).

Di luar Welber dan Amar, Timnas Indonesia U-20 sejatinya sudah diperkuat pemain keturunan. Mereka adalah Hugo Samir dan Ji Da Bin.

"Satu lagi akan datang (pemain keturunan) malam ini *kemarin). Kalau tidak salah dia main di ASIOP," pungkas mantan juru taktik Bali United tersebut.

Baca Juga: Data dan Fakta Pemain Timnas Indonesia di Piala Asia 2023: Marselino Ferdinan Sah Jadi Pemain Termuda!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI