Meski telah dicoret, Adam Alis dan Arkhan Fikri tidak akan dipulangkan Shin Tae-yong dalam waktu dekat. Keduanya bakal tetap di bawa ke Qatar.
Pasalnya, setelah menjalani dua laga uji coba kontra Libya di Turki, Timnas Indonesia masih akan menjalani satu laga uji coba kontra Iran di Doha pada 9 Januari mendatang.
"Jadi rencana timnas Indonesia, 28 pemain akan dibawa lawan Iran setelah itu baru akan jadi 26 pemain," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers daring, Rabu (3/1/2024).