Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong mengaku baru akan mengumumkan skuad final untuk Piala Asia 2023 setelah bentrok melawan Iran dalam uji coba. Untuk saat ini, ia ingin melihat segala kemungkinan terjadi.
Seperti diketahui, terkini Timnas Indonesia sedang menggelar training camp (TC) di Turki dari 20 Desember lalu. Sebanyak 28 pemain dibawa oleh Shin Tae-yong.
Nantinya, cuma 26 pemain yang bisa didaftarkan untuk Piala Asia 2023. Meski begitu Shin Tae-yong ogah terburu-buru menentukan skuad yang akan bawanya ke Qatar.
Juru taktik asal Korea Selatan itu ingin memantau pemain sampai TC selesai. Termasuk menjalani tiga pertandingan uji coba di dalamnya.
Baca Juga: 4 Pemain Premier League di Piala Asia 2023, Salah Satunya Bintang Timnas Indonesia
Pertama, skuad Garuda sudah menghadapi Libya dengan hasil kekalahan 0-4, Selasa (2/1/2024). Kemudian, tim Merah Putih kembali melawan Libya pada 5 Januari mendatang.
Empat hari setelahnya, Asnawi Mangkualam Cs akan melawan Iran. Baru stelah itu, siapa saja pemain yang dibawa ke Piala Asia 2023 akan ditentukan.
"Rencananya 28 pemain Timnas Indonesia ini dibawa sampai melawan Iran. Setelah melawan Iran baru menjadi 26 pemain," kata Shin Tae-yong saat bincang dengan awak media lewat sambungan zoom, Rabu (3/1/2024).
Piala Asia 2023 akan berlangsung di Qatar mulai 12 Januari sampai 10 Februari 2024. Timnas Indonesia berada di Grup D bersama Irak, Vietnam, dan Jepang.
Timnas Indonesia ditargetkan bisa lolos ke babak 16 besar. Butuh kerja keras yang luar biasa mengingat lawan yang dihadapi tidak lemah.
Baca Juga: 3 Momen Blunder Jordi Amat di Timnas Indonesia, Sudah Tiga Pertandingan Berturut-turut