3 Bahan Evaluasi Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Dibantai Libya, Banyak Blunder

Rabu, 03 Januari 2024 | 09:35 WIB
3 Bahan Evaluasi Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia Dibantai Libya, Banyak Blunder
Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. [G Bouys / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

2. Banyak kesalahan

Keinginan Shin Tae Yong untuk melihat timnya berani memainkan bola dan membangun serangan dari belakang ternyata diiringi dengan risiko besar.

Hal ini terlihat jelas dalam pertandingan melawan Libya.

Kesalahan dari Justin Hubner menyebabkan dua gol untuk Libya, sementara blunder Jordi Amat berujung pada gol penutup untuk Libya.

Situasi seperti ini perlu dikurangi oleh Timnas Indonesia menjelang Piala Asia.

Jika blunder di lini pertahanan terus terjadi, hal ini dapat merugikan Timnas Indonesia secara keseluruhan.

3. Operan buruk

Timnas Indonesia mencatatkan penguasaan bola yang baik di lini tengah dalam pertarungan melawan Libya.

Namun, beberapa peluang emas terbuang karena pengambilan keputusan yang kurang tepat.

Baca Juga: Justin Hubner Mungkin Lupa, Ini Timnas Indonesia Bukan Wolverhampton

Pada beberapa momen, para pemain Indonesia seharusnya melakukan operan, namun malah memilih untuk menggiring bola.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI