Suara.com - Kabar kurang menyenangkan dari ibu Shayne Pattynama yang sedang sakit, bek kiri Timnas Indonesia itu memutuskan pulang ke Belanda dari pemusatan latihan (TC) di Turki.
Kesehatan ibu Shayne Pattynama sedang tidak baik-baik saja, kepulangan Shayne Pattynama ke Belanda pun dikonfirmasi Shin Tae-yong.
Tim pelatih Timnas Indonesia memberi izin kepada Shayne Pattynama pulang ke Belanda bukan tanpa alasan yang kuat.
Menurut Shin Tae-yong, hal itu dilakukan agar konsentrasi Shayne bersama Timnas Indonesia di pemusatan latihan di Turki.
Setelah dari Belanda menjenguk sang ibu, Shayne akan kembali memperkuat skuad Garuda dan berlaga di Piala Asia 2023 di Qatar.
"Jujur ada masalah kesehatan ibunya Shayne. Akhirnya dia dipulangkan ke Belanda," ucap Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.
"Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu. Supaya psikologisnya lebih stabil.
"Shayne sudah mengabarkan bahwa ibunya tidak apa-apa. Jadi dia akan kembali secepatnya." imbuhnya.
Sosok ibu Shayne Pattynama bukan orang asing bagi penikmat sepak bola Indonesia, Shayne sempat bercerita mengenai sang ibu.
Baca Juga: Uji Coba Lawan Libya Masuk FIFA Match A, Ranking Timnas Indonesia Berpotensi Naik
Bahwa ibunya sering memasakkan makanan khas Indonesia untuk Shayne, seperti soto ayam, perkedel hingga sate ayam.