Cerita Ibu Shayne Pattynama yang Sering Masak Makanan Indonesia

Arif Budi Suara.Com
Selasa, 02 Januari 2024 | 15:22 WIB
Cerita Ibu Shayne Pattynama yang Sering Masak Makanan Indonesia
Pemain Timnas Indonesia, Shayne Pattynama. [IG Shayne Pattynama]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kabar kurang menyenangkan dari ibu Shayne Pattynama yang sedang sakit, bek kiri Timnas Indonesia itu memutuskan pulang ke Belanda dari pemusatan latihan (TC) di Turki.

Kesehatan ibu Shayne Pattynama sedang tidak baik-baik saja, kepulangan Shayne Pattynama ke Belanda pun dikonfirmasi Shin Tae-yong.

Tim pelatih Timnas Indonesia memberi izin kepada Shayne Pattynama pulang ke Belanda bukan tanpa alasan yang kuat.

Menurut Shin Tae-yong, hal itu dilakukan agar konsentrasi Shayne bersama Timnas Indonesia di pemusatan latihan di Turki.

Baca Juga: Uji Coba Lawan Libya Masuk FIFA Match A, Ranking Timnas Indonesia Berpotensi Naik

Setelah dari Belanda menjenguk sang ibu, Shayne akan kembali memperkuat skuad Garuda dan berlaga di Piala Asia 2023 di Qatar.

"Jujur ada masalah kesehatan ibunya Shayne. Akhirnya dia dipulangkan ke Belanda," ucap Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

"Saya mengizinkan Shayne kembali ke Belanda dulu. Supaya psikologisnya lebih stabil.

"Shayne sudah mengabarkan bahwa ibunya tidak apa-apa. Jadi dia akan kembali secepatnya." imbuhnya.

Sosok ibu Shayne Pattynama bukan orang asing bagi penikmat sepak bola Indonesia, Shayne sempat bercerita mengenai sang ibu.

Baca Juga: AFC Kasih Peringatan, Pelatih Irak Jesus Casas Bukan Sosok Sembarangan

Bahwa ibunya sering memasakkan makanan khas Indonesia untuk Shayne, seperti soto ayam, perkedel hingga sate ayam.

Kuliner Tanah Air bukan hal yang asing lagi bagi keluarga Shayne Pattynama, ia pun mengaku jika sangat suka dengan sate ayam.

"Mama saya sering memasak masakan Indonesia, yakni soto ayam, perkedel jagung. Bahkan, sate ayam bisa menghabiskan sampai 10 tusuk." ujar Shayne Pattynama.

Menarik dinantikan kembalinya Shayne Pattynama ke skuad asuhan Shin Tae-yong mengingat ada laga uji coba yang bakal dijalani.

Total sebanyak tiga pertandingan akan dijalani, dua kali melawan Libya pada 2 dan 5 Januari 2024 dan melawan Iran pada 9 Januari mendatang.

Persiapan Timnas Indonesia ditujukan untuk Piala Asia 2023, yang digelar pada 12 Januari hingga 10 Februari 2024 mendatang.

Skuad Garuda tergabung dalam Grup D bersama Jepang, Irak dan Vietnam.

Kontributor: Eko

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI