Hingga saat ini, Kubo telah tampil sebanyak 29 kali untuk Timnas Jepang, mencetak tiga gol dan menyumbang enam assist dalam total 1.343 menit bermain.
2. Hiroki Ito
Hiroki Ito, bek terkemuka Jepang, pindah ke VfB Stuttgart Bundesliga setelah tampil kokoh di lini belakang.
Dalam 12 laga bersama Stuttgart, ia mencatatkan dua assist. Ito, seorang bek modern, juga berkontribusi pada serangan timnya.
Mirip dengan Kubo, Ito juga memiliki pengalaman di timnas Jepang sejak usia dini. Debutnya terjadi pada 2 Juni 2022, ketika berusia 23 tahun.
Dalam 13 pertandingan bersama Jepang, Ito mencetak satu gol dan satu assist dalam 1.078 menit bermain.
3. Ayase Ueda

Penyerang berusia 25 tahun ini, yang kini bermain untuk Feyenoord Rotterdam, menjadi salah satu yang terbaik di Jepang. Ueda telah tampil dalam 13 pertandingan Eredivisie musim ini dan mencetak satu gol.
Di Timnas Jepang, Ueda telah bermain dalam 19 pertandingan sejak debutnya pada 18 Juni 2019. Dalam 1.015 menit bermain bersama Samurai Biru, ia mencetak tujuh gol.
Baca Juga: Siarkan Langsung Uji Coba Timnas Indonesia vs Libya, PSSI Blunder?
4. Wataru Endo