Suara.com - Pemain keturunan Indonesia, Thom Haye, tampaknya semakin mantap untuk berganti kewarganegaraan. Terkini, dia memberi kode melalui story Instagram pribadinya.
Pemain andalan SC Heereenven itu mengunggah foto neneknya yang berasal dari Indonesia. Foto itu seolah isyarat bahwa dirinya benar-benar memiliki darah Merah-Putih.
"Orang yang kita cintai, tidak pernah benar-benar meninggalkan kita," tulis Thom Haye.
Kemudian, tak berselang lama, Thom Haye kembali mengunggah foto kakek dan neneknya semasa muda. Terlihat foto itu tampak seperti potret saat pernikahan.
Baca Juga: Gonzalo Algazali Mau Masuk Akpol, Fuji Spontan Ingin Jadi Ibu Bhayangkari
Sang nenek mengenakan gaun warna putih dengan di belakangan ada penampakan mobil. Sementara sang kakek mengenakan jas dan berambut klimis.
Thom Haye memang santer disebut akan menjadi pemain keturunan terbaru yang akan dinaturalisasi PSSI. Ia sudah menyatakan niatannya ketika diwawancarai ESPN.
Keinginan Thom Haye juga mendapatkan sambutan positif dari Erick Thohir selaku Ketum PSSI. Ia siap menyambut hasrat sang pemain.
"Lalu kita juga masih menunggu Thom Haye, dia defensive midfielder, dia juga sepertinya ingin (dinaturalisasi) sama Maareten Paes, goal kiper utama di FC Dallas, Major League Soccer," kata Erick pada unggahan Instagramnya.
Thom Haye memiliki keturunan Indonesia dari orangtua ibunya yang berasal dari Indonesia. Neneknya dikabarkan dari Menado, Sulawesi Utara, sementara kakeknya dari Solo, Jawa Tengah.
Baca Juga: Vietnam Rilis Skuad untuk Piala Asia 2023, Rival Timnas Indonesia Langsung Ketiban Apes