Beda Respons Pelatih Bali United dengan Bos Borneo FC Soal Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia

Irwan Febri Suara.Com
Selasa, 26 Desember 2023 | 07:45 WIB
Beda Respons Pelatih Bali United dengan Bos Borneo FC Soal Pemanggilan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Bali United Stefano Cugurra atau Teco dalam konferensi pers sehari menjelang pertandingan Piala AFC 2023/2024 kontra Terengganu FC (Dok. Bali United).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Ia menanggapi pernyataan Shin Tae-yong mengenai alasan tidak memanggil pemainnya, yakni Nadeo Argawinata, dengan alasan kalah tenang dari Syahrul Trisna.

"Hal-hal lucu kadang disampaikan. Fokus kerja yang benar ya biar diperpanjang kontrakmu. Mohon pendukung si Korea ini tolong supportnya di medsos biar diperpanjang," tulis Nabil Husein.

Ini bukan kali pertama Nabil Husein terang-terangan memberikan kritikan untuk Shin Tae-yong. Sebelumnya, Nabil Husein tak segan menyampaikan opininya saat Stefano Lilipaly tak disertakan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026.

2. Teco

Teco enggan ikut campur soal pemilihan skuad oleh Shin Tae-yong ini. Ia justru membela Shin Tae-yong sebagai rekan seprofesi.

Meski Bali United sedang bagus di kompetisi BRI Liga 1 2023/2024 di peringkat kedua klasemen sementara, Teco memandang wajar apabila tak ada pemainnya yang masuk ke timnas.

Teco menyadari bahwa setiap juru taktik punya karakteristik tersendiri. Tak ada yang salah ketika pemain Bali United tak dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023 nanti.

"Keputusan murni pilihan dari pelatih Timnas Indonesia. Pasti Shin Tae-yong mau yang terbaik buat tim yang dilatih. Tak ada kekecewaan (pemain Bali United tak ada yang dipanggil), saya doakan semoga timnas (Indonesia) punya prestasi," kata Teco dilansir dari laman klub, Jumat (22/12).

Kontributor: Aditia Rizki

Baca Juga: Steffi Zamora Ternyata Sudah Punya Pacar Bule di Luar Negeri, Klarifikasi soal Asnawi Mangkualam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI