Timnas Indonesia Dipandang Sebelah Mata, Pengamat Irak Nilai Vietnam Lebih Berbahaya

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 22 Desember 2023 | 22:05 WIB
Timnas Indonesia Dipandang Sebelah Mata, Pengamat Irak Nilai Vietnam Lebih Berbahaya
Gelandang Indonesia Saddil Ramdani menggiring bola saat pertandingan sepak bola Semi Final Piala AFF 2022-2023 antara Indonesia dan Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Jumat (6/1/2023). [Suara.com/Alfian Winanto,]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pengamat sepak bola asal Irak, Diaa Bin Arif menyebut Vietnam lebih berbahaya dibanding Timnas Indonesia dalam persaingan lolos fase grup Piala Asia 2023.

Timnas Irak diketahui tergabung di Grup D bersama Indonesia, Vietnam dan raksasa Asia Jepang.

Diaa Bin Arif meramalkan bahwa Jepang akan mendominasi dan meraih posisi juara grup tanpa kesulitan.

Oleh karena itu, dia menekankan kepada timnas Irak untuk memfokuskan usahanya agar dapat mengamankan peringkat kedua dalam Grup D.

Baca Juga: Tak Ada Pemain Bali United di Skuad Timnas Indonesia, Teco Kasih Tanggapan soal Shin Tae-yong

Meskipun demikian, dia menyadari bahwa perjuangan Irak tidak akan berjalan dengan mudah.

Vietnam Lebih Unggul dari Timnas Indonesia

Pemain Timnas Vietnam dalam sebuah pertandingan (VnExpress)
Pemain Timnas Vietnam dalam sebuah pertandingan (VnExpress)

Diaa Bin Arif menganggap Vietnam sebagai ancaman utama bagi Irak dalam perburuan posisi kedua di Grup D, bukan timnas Indonesia.

Di sisi lain, timnas Indonesia tidak termasuk tim unggulan di grup tersebut, salah satunya disebabkan oleh peringkat keempat negara dalam ranking FIFA.

Saat ini, tim yang dilatih oleh Shin Tae-yong menempati peringkat terendah di antara Jepang, Irak, dan Vietnam.

Baca Juga: Shayne Pattynama Dikartu Kuning Nova Arianto Gara-gara Miskom, 6 Bulan di Timnas ke Mana Saja?

Jepang menduduki peringkat 17, Irak berada di peringkat 63, Vietnam menempati peringkat 94, sedangkan timnas Indonesia berada di peringkat 146.

"Jepang adalah bagian dari grup, perbedaaan di Grup D."

"Jadi Irak perlu mengincar tempat kedua di Grup D."

"Vietnam memiliki kemampuan yang lebih tinggi untuk bersaing memperebutkan tempat kedua grup dibandingkan Indonesia."

"Ini adalah lawan yang berbahaya," kata Diaa Bin Arif diktip dari thethao247.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI