Dalam laga uji coba melawan FC Koln U-17 pada Sabtu 21 Oktober 2023 lalu, Chow Yun Damanik memainkan laga debutnya bersama Garuda Asia. Hebatnya, ia langsung mencetak gol.
Pemain dengan postur 177 cm tersebut saat ini tercatat bermain di FC Lausanne-Sport U-17. Tim tersebut merupakan tim akademi dari FC Lausanne-Sport yang berkiprah di liga teratas Swiss.

Pemain kelahiran 2006 yang memiliki darah Belanda-Indonesia ini punya postur yang mumpuni untuk menjaga lini belakang Timnas Indonesia U-20.
Dengan tinggi 192 cm, Oosterhuis bisa menjadi bek yang diandalkan. Saat ini, ia bermain untuk klub FC Malaga City U-19, sebelumnya dia bergabung dengan Sv Colmschate dan Csv Apeldoorn.
![Pemain Timnas Indonesia U-17 Welber Jardim coba melewati pemain Maroko U-17 dalam matchday ketiga Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Kamis (16/11/2023). [Dok. LOC Piala Dunia U-17 2023]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/11/16/69552-duel-timnas-indonesia-u-17-vs-maroko-u-17-welber-jardim.jpg)
Pemain muda berusia 16 tahun ini layak untuk naik kelas dari Timnas Indonesia U-16 ke Timnas Indonesia U-20. Jardim kini masih membela klub asal Brasil, Sao Paulo FC.
Meski tidak terlalu menonjol di pentas Piala Dunia U-17 2023 kemarin, Welberlieskott de Halim Jardim ini mampu mencetak satu assist dari 3 pertandingan.
Kontributor: Aditia Rizki
Baca Juga: Adam Alis Diminta Tinggalkan TC Timnas Indonesia Gara-gara Nimbrung di Unggahan IG Stefano Lilipaly