Suara.com - Manajemen PSS Sleman memberikan libur bagi para pemain dan ofisial usai merampungkan pekan ke-23 BRI Liga 1 2023/24 lawan Persija Jakarta, Sabtu (16/12/2023) lalu.
Secara resmi, manajemen skuat Super Elang Jawa memberikan libur yang berlangsung dari 18 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024 mendatang.
Tim PSS Sleman sendiri sesuai jadwal akan kembali bertanding di pekan ke-24 BRI Liga 1 pada Minggu (4/2/2023) menghadapi Persikabo 1973.
“Kami dari manajemen memberikan libur kepada seluruh jajaran di tim PSS dan akan kembali berlatih pada 8 Januari 2024," kata manajer PSS, Kevin Walean seperti dikutip dari Liga Indonesia Baru.
Kevin mengungkapkan liburan ini bisa dimanfaatkan secara maksimal untuk pemain bisa beristirahat dan bercengkrama dengan keluarga.
"Harapannya dengan liburan ini dapat memberikan suasana baru bagi para pemain. Mereka bisa melepas rindu kepada keluarganya yang selama ini saling berjauhan. Tentu saja masa liburan para pemain tetap menjalankan program latihan mandiri yang telah diberikan tim pelatih,” jelasnya.
Pria berkacamata ini juga menyampaikan libur yang diberikan bisa membuat suasana positif ketika seluruh pemain kembali berkumpul.
“Hal ini sangat penting bagi psikologis, mental serta aspek teknis bagi tim. Kami harus bisa memanfaatkan waktu liburan untuk benar-benar membuat semua hal kembali positif ketika sudah kembali berlatih bersama tim,” pungkasnya.
PSS Sleman saat ini masih berada posisi ke-12 dari 18 kontestan dengan nilai 26. Posisi ini tentunya masih belum ada di zona yang aman karena hanya terpaut lima poin saja dari Arema FC yang ada di peringkat ke-16 atau batas akhir zona merah.
Baca Juga: Dua Pemain Naturalisasi yang Bernasib Malang di Timnas Indonesia Era Shin Tae-yong