Senjata Andalan Pratama Arhan yang Bakal Bikin Irak, Vietnam dan Jepang Bungkam di Piala Asia 2023

Reky Kalumata Suara.Com
Rabu, 20 Desember 2023 | 14:58 WIB
Senjata Andalan Pratama Arhan yang Bakal Bikin Irak, Vietnam dan Jepang Bungkam di Piala Asia 2023
Pratama Arhan berselebrasi setelah mencetak gol (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas indonesia Shin Tae-yong telah mengumumkan 29 pemain yang akan menjalani pemusatan latihan (TC) di Turki, sebagai persiapan menghadapi Piala Asia 2023.

TC tersebut dijadwalkan berlangsung dari 20 Desember 2023 hingga 6 Januari 2024.

Keputusan pemanggilan Pratama Arhan menjadi sorotan dan menuai pertanyaan dari pecinta sepak bola Indonesia.

Pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan dengan skill lemparan maut (Instagram/PSSI)
Pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan dengan skill lemparan maut (Instagram/PSSI)

1 Senjata Andalan yang Bikin Arhan Masuk Timnas Indonesia

Baca Juga: BRI Liga 1: Ternyata ini Cedera Rachmat Irianto Hingga Tak Masuk Skuad Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023

Shin Tae-yong berusaha menyelamatkan karier Pratama Arhan, pemain asal Blora, Jawa Tengah, dengan tetap memasukkannya dalam skuad timnas Indonesia.

Keputusan ini mencerminkan dorongan pelatih untuk memberikan peluang kepada pemain yang mungkin belum sepenuhnya tergali potensinya dalam lingkungan klubnya.

Selain itu, Shin Tae-yong memiliki alasan khusus terkait pemanggilan Pratama Arhan. Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, Pratama Arhan memiliki lemparan ke dalam yang sangat mematikan.

Keahlian ini dianggap sebagai senjata khusus yang dapat memberikan keuntungan strategis bagi timnas Indonesia dalam persaingan di Piala Asia 2023.

Mungkin saja, kehebatan lemparan ke dalam Pratama Arhan dapat membuat tiga negara tersebut was-was.

Baca Juga: BRI Liga 1: Target Juara Kandas, Persebaya Fokus Berbenah di Jeda Kompetisi

Pengalaman serupa dialami Argentina saat bersua timnas Indonesia pada FIFA Matchday Juni 2023.

Lemparan ke dalam Pratama Arhan membuat kiper Argentina, Emiliano Martinez, kesal, bahkan menjadi bahan perbincangan di kalangan jurnalis-jurnalis Argentina.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI