Suara.com - Persib Bandung memberikan klarifikasi terkait keadaan salah satu pemainnya, yakni Rachmat Irianto. Rachmat Irianto harus dihapus dari daftar pemain timnas Indonesia yang akan berlaga di Piala Asia 2023 karena mengalami cedera.
Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani, mengungkapkan bahwa cedera tersebut dialami Rachmat Irianto saat menjalani pertandingan melawan PSM Makassar.
Kejadian itu terjadi ketika Persib menghadapi PSM di Stadion Gelora Bandung Lautan Api pada 4 Desember 2023 yang lalu.
Rachmat Irianto mengalami cedera pada bagian otot paha kirinya dalam pertandingan tersebut.
Baca Juga: 3 Pemain Top yang Luput dari Pemanggilan Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023
Menurut Rafi, pemulihan Rachmat Irianto memerlukan waktu beberapa pekan dan saat ini sedang menjalani terapi.
"Rachmat Irianto memerlukan waktu untuk penyembuhan dengan menjalani terapi," kata Rafi di laman Persib
Cedera pada otot biceps femoris sinistra tersebut menjadi penyebab Rachmat Irianto tak bisa bergabung dengan timnas Indonesia.
Saat ini, Rachmat Irianto terus diawasi dan diperiksa secara intensif untuk memantau progres pemulihan cederanya.
"Kami melakukan USG muscolo skeletal dan menemukan robekan kecil pada paha kirinya, sehingga Rachmat Irianto memerlukan waktu untuk pemulihan melalui terapi."
Baca Juga: Dampak Buruk Jika Stefano Lilipaly Dipaksakan Gabung ke Timnas Indonesia untuk Piala Asia 2023
Sebelumnya, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengonfirmasi penghapusan nama Rachmat Irianto dari skuad yang dibawa ke Turki untuk pemusatan latihan menjelang Piala Asia.
Shin Tae-yong menegaskan bahwa pemain yang ingin masuk ke timnas harus bebas dari cedera dan bersedia berkorban untuk timnas.
Terkait keputusan tersebut, Shin Tae-yong menyatakan bahwa 29 nama pemain yang menuju Turki sudah lebih dari cukup, meskipun sebelumnya hanya direncanakan 26 pemain.