Carles Puyol: Timnas Indonesia Ada Progres untuk Berkembang

Senin, 18 Desember 2023 | 16:19 WIB
Carles Puyol: Timnas Indonesia Ada Progres untuk Berkembang
Legenda Timnas Spanyol sekaligus Barcelona, Carles Puyol (ketiga kiri) dan mantan pemain tim nasional Italia, Marco Materazzi (kedua kanan) saat memberikan keterangan pers di Jakarta, Senin (18/12/2023). (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Legenda Sepak Bola Spanyol, Carles Puyol turut memperhatikan sepak bola Timnas Indonesia. Ia mengatakan sepakbola di Tanah Air ada progres untuk berkembang.

Hal ini disampaikan Puyol saat menghadiri konferensi pers jelang Euro 2024 di Gedung INews, Jakarta, Senin (18/12/2023). Ia menjelaskan bahwa Timnas Indonesia perkembangannya cukup bagus.

Pemain yang besar di Barcelona itu pun memiliki harapan besar untuk sepak bola Indonesia. Puyol punya keinginan supaya Timnas Indonesia menjadi kekuatan baru dunia.

Legenda Sepak Bola Italia Marco Materazzi bersama mantan pemain Barcelona dan tim nasional Spanyol Carles Puyol dalam konferensi pers di Jakarta terkait Euro 2024. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Legenda Sepak Bola Italia Marco Materazzi bersama mantan pemain Barcelona dan tim nasional Spanyol Carles Puyol dalam konferensi pers di Jakarta terkait Euro 2024. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).

"Timnas Indonesia sudah mulai ada progres ya, dan mulai membaik. Saya percaya Timnas Indonesia akan terus berkembang ke depannya," kata Puyol.

Baca Juga: Kecocokan Zodiak Asnawi Mangkualam dan Fuji, Sebenarnya Bisa Sangat Menyenangkan

Puyol sudah beberapa hari ada di Indonesia. Ada beberapa kegiatan yang sudah dilakukan oleh dia.

Salah satunya adalah dengan fun football bersama beberapa selebritas Tanah Air. Puyol mengaku sangat menikmati hari-harinya selama di Indonesia.

"Pertandingan kemarin sangat menyenangkan dan lucu, bermain dengan artis dan orang terkenal di Indonesia," terang Puyol.

"Saya pernah dua kali ke sini dan kunjungan sebelum nya saya menikmati keseruan tersebut," pungkasnya.

Carles Puyol adalah salah satu bek terbaik di dunia. Sepanjang kariernya ia habiskan dengan memperkuat Barcelona.

Baca Juga: 3 Pemain Timnas dengan Gaji Terbesar di Liga Luar Negeri, Ada Eks PSIS Semarang

Beberapa trofi ia persembahkan untuk Barcelona dari mulai LaLiga, Copa del Rey, Supercopa de Espana, dan Liga Champions. Di level tim nasional, ia sukses membawa Spanyol juara Piala Dunia 2010.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI