Suara.com - Timnas Indonesia bisa kedatangan amunisi baru lagi terkait pemain keturunan yang berpotensi dinaturalisasi. Tak main-main, pemain yang dimaksud adalah Kevin Diks, bek berdarah Belanda yang berpengalaman main di kompetisi elite Eropa, Liga Champions.
Kevin Diks, bek sentral berusia 27 tahun, memang memiliki darah Indonesia - Belanda. Ia main untuk tim elite Denmark, FC Copenhagen, sukses mempersembahkan dua gelar Liga Denmark.
Baru-baru ini, Kevin Diks sukses membawa Copenhagen lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2023/2024, dengan di perjalanan ia juga sukses membawa Copenhagen menang kandang atas Manchester United, yang akhirnya kandas di fase grup.
Sudah mengemas 15 penampilan di Liga Champions Eropa sejauh ini, Kevin Diks terbaru juga masuk Best XI di matchday keenam fase grup musim 2023/2024.
Baca Juga: 2 Fakta Perpindahan Asosiasi Justin Hubner yang Resmi Disahkan FIFA
Telah berpengalaman memperkuat Timnas Belanda di level usia, Kevin Diks hingga sekarang belum mencetak caps di tim Belanda senior.
Berikut deretan pertanda Kevin Diks bisa dinaturalisasi dan bakal memperkuat Timnas Indonesia ke depannya.
1. OTW Jakarta
Diketahui dari Instagram, Kevin Diks sedang menjalani penerbangan dari Doha (Qatar) ke Jakarta (Indonesia).
Hal ini memunculkan spekulasi Kevin Diks datang ke Jakarta untuk menjalani proses naturalisasi di Indonesia.
Baca Juga: Kevin Diks OTW Jakarta, Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Selanjutnya?
Kevin Diks memang sedang mendapatkan jatah libur setelah FC Copenhagen tidak menggelar pertandingan lantaran Liga Denmark rehat musim dingin.
Sementara kompetisi Eropa baru akan bergulir lagi Februari tahu ndepanresmi hingga sebulan ke depan.
2. Dukung Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia
Baru-baru ini, Kevin Diks kedapatan menyukai unggahan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir. Ini terkait Nathan Tjoe-A-On, bek kiri berdarah Indonesia - Belanda yang bersedia dinaturalisasi menjadi warga negara Indonesia (WNI).
“Selamat datang di Indonesia, Nathan Tjoe-A-On! Pemain yang saat ini membela klub Liga Inggris, Swansea City, punya komitmen dan niat besar untuk ikut menjadi bagian dari Timnas Indonesia,” demikian tulis Erick Thohir di Instagram, yang dapat like dari Kevin Diks.
3. Dibocorkan Pandit
Oktober 2023 lalu, pandit sepak bola Tanah Air, Ronny Pangemanan, membocorkan bahwa PSSI tengah mendekati Kevin Diks.
Hal itu diungkap Bung Ropan –sapaan akrab Ronny Pangemanan– di kolom komentar Channel YouTube-nya, Bung Ropan.
"Masih Jay (Idzes) dan Nathan (Tjoe-A-On). Satu lagi yang siap menyusul dinaturalisasi adalah Kevin Diks," klaim Bung Ropan menjawab pertanyaan netizen seputar siapa pemain keturunan selanjutnya yang diproses PSSI.