Suara.com - Azizah Salsha lagi-lagi sukses menyihir penggemarnya. Baru-baru ini, ia pamer aksi main futsal bareng sang suami yang merupakan pemain Timnas Indonesia, Pratama Arhan.
Baru-baru ini, Azizah Salsha dan Pratama Arhan tertangkap kamera sedang main futsal hanya berdua. Pada video yang beredar di akun TikTok @mawarputih, terlihat saling Azizah bersebut bola dengan Arhan.
Selain itu, Arhan juga bertugas sebagai kiper dan Azizah bagian menendang bola. Namun, Azizah nampak geregetan karena tendangannya berhasil ditepis oleh Arhan.
Menariknya, aksi Azizah Salsha bikin gagal fokus netizen. Ternyata selebgram 20 tahun itu jago juga bermain bola, terlihat dari caranya menggiring hingga menendang.
''Tp gerakan kaki zize jg jago lo,'' kata netizen.
''Bisa lagi si zize main bolanya,'' sahut netizen lainnya.
''Dari pergerakan zize menandakan bahwa dia biasa main bola kaki ,'' kata netizen.
''Kaki nya zize kuat juga ya,secara itu kan bola futsal lebih berat dan lebih padet di banding bola biasanya,secara g pke sepatu," kata netizen lainnya.
Selain gaya Azizah yang cukup lihai mengontrol bola, penampilan anak anggota DPR Andre Rosiade itu juga langsung perhatian. Pasalnya, Azizah masih memakai setelan baju putih yang dia kenakan saat hadir ke pernikahan Adiba Khanza dan Egy Maulana Vikri.
Rupanya kebersamaan bermain futsal itu terjadi usai Azizah dan Arhan pulang dari acara resepsi Adiba dan Egy beberapa waktu lalu. Sementara Arhan sendiri berpakaian normal dengan mengenakan setelan jersey yang diduga Manchester United.
Terlepas dari itu, Pratama Arhan sudah ditunggu jadwal padat bersama Timnas Indonesia yang akan tampil di Piala Asia 2023. Rencananya skuat Garuda akan mulai TC di Turki pada 20 Desember mendatang.
Timnas Indonesia masuk grup berat di Piala Asia 2023. Pratama Arhan cs akan menghadapi Jepang, Irak, dan Vietnam di fase grup.