Suara.com - Egy Maulana Vikir baru saja menikah dengan Adiba Khanza yang merupakan putri dari almarhum uztaz Jefri Al Buchori dan Umi Pipik. Usai menikah, kehidupan pribadi pemain Timnas Indonesia itu langsung jadi sorotan.
Kekinian, netizen membanding-bandingkan kekayaan orang tua Egy Maulana Vikri dengan Umi Pipik. Salah satu yang disorot adalah rumahnya yang nampak sederhana hingga ada warung kelontong.
Pemandangan tersebut berbeda dengan kediaman Umi Pipik yang begitu mewah dengan luas 750 meter persegi. Rumah Umi Pipik terlihat tinglat dan dilengkapi dengan fasilitas kolam renang.
Ada juga ruangan khusus untuk majelis taklim yang cukup luas. Bahkan, Umi Pipik juga menyediakan ruangan khusus untuk kucing peliharaannya dan sebuah kafe kecil di dalam rumahnya.
Sementara itu, dilansir dari TikTok @infoin.kamu, penampakan rumah keluarga Egy Maulana Vikri jauh dari kata mewah dan berukuran lebih kecil daripada rumah Umi Pipik.
Pada foto yang diunggah akun TikTok tersebut, rumah sederhana pesepak bola tersebut berdiri di antara dua rumah bertingkat yang lebih megah.
Bagian depan rumah Egy Maulana Vikri juga berupa warung kelontong yang dilengkapi dengan tenda warna-warni, meja dan kursi plastik.
Selain itu, interior dan furniture yang ada di dalam rumah Egy Maulana Vikri juga sangat berbeda dengan Umi Pipik yang serba mewah.
Meski begitu, ada satu lemari kaca yang berukuran sedang memperlihatkan prestasi keluarga Egy Maulana Vikri, yakni berupa piala.
Terlepas dari itu, Egy Maulana Vikri kini jadi pesepak bola sukses. Konon ia jadi pemain dengan bayaran termahal kedua di BRI Liga 1 2023/2024, mencapai Rp4 miliar semusim.
Nilai pasar pemain Dewa United itu kini tercatat mencapa Rp3,4 miliar. Kekayaannya kini ditaksir mencapai Rp42 miliar.