Terungkap Cyrus Margono Tidak Masuk Rencana Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Arif Budi Suara.Com
Senin, 11 Desember 2023 | 14:05 WIB
Terungkap Cyrus Margono Tidak Masuk Rencana Shin Tae-yong di Timnas Indonesia
Cyrus Margono pemain berdarah Indonesia dikontrak Panathinaikos (Instagram Cyrus Margono/@cmargono)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Mantan Exco PSSI, Hasani Abdulgani blak-blakan terkait pemain keturunan yang akan dinaturalisasi. Ia menyebutkan bahwa Cyrus Margono ternyata tidak masuk rencana Shin Tae-yong.

PSSI telah melakukan proses naturalisasi beberapa pemain. Terbaru ada Jay Idzes, Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen, serta Justin Hubner.

Di akun YouTube miliknya, Hasani kemudian ditanya oleh sebuah robot perangkat lunak project Z1 bernama Zeze. Disebutkan beberapa pemain keturunan termasuk Cyrus Margono.

"Yang menentukan pemain-pemain timnas adalah pelatih. Pengurus PSSI juga tidak bisa menentukan nama-nama pemain. Tapi sebelum saya menjawab dari nama yang Zeze sebutkan (termasuk Margono) saya belum menemukan nama satu pun pemain tersebut ada di daftar yang coba diajukan oleh STY kepada pengurus PSSI, tapi bisa saja saya salah karena sudah lama tidak aktif di PSSI," ucap Hasani.

Baca Juga: Kapten Timnas Indonesia Asnawi Mangkualam Disorot AFC Jelang Piala Asia 2023

"Ada satu nama yaitu Cyrus Margono. Dia sebenarnya tidak dipilih oleh STY, tetapi sempat diurus masalah kewarganegaraan dia," imbuhnya.

Menurut Hasani, masalah kewarganegaraan kiper Panathinaikos B itu diurus karena anak Indonesia yang di bawah umur 21 tahun. Sebab, ayahnya masih memegang Indonesia, tapi anaknya lahir di New York, Amerika.

"Peraturan kita yang baru PP 21 2022, itu dia masih punya kesempatan memilih jadi warga negara Indonesia. Namun, kalaupun dia (Margono) memegang paspor Indonesia kembali lagi apakah Cyrus Margono memenuhi syarat atau menjadi pilihan pelatih. Kalau pelatih tidak memilih, walaupun dia menjadi WNI, ya tidak menjadi seperti kasusnya Hubner dll," jelasnya.

Melihat dari situ, kiper Panathinaikos B ini ternyata tidak masuk dalam daftar pemain yang diinginkan Shin Tae-yong. Namun, Margono mengurus jadi WNI karena kemauan sendiri.

Terlepas dari situ, kini Shin Tae-yong sedang fokus untuk menatap Piala Asia 2023 bersama timnas Indonesia. Juru taktik asal Korea Selatan akan menggelar TC di Turki mulai 20 Desember mendatang.

Baca Juga: Peringkat Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 Buncit Berdasarkan Ranking FIFA, Pemain Naturalisasi Bisa Bantu?

Di Piala Asia 2023, skuad Garuda bakal menghadapi lawan-lawan kuat di grup, yaitu Jepang, Irak, serta Vietnam.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI