BRI Liga 1: Berat Banget Manahati Lestusen Tak Bisa Bela Persikabo, Aji Santoso Nggak Muluk-muluk Hadapi Persita

Minggu, 10 Desember 2023 | 07:07 WIB
BRI Liga 1: Berat Banget Manahati Lestusen Tak Bisa Bela Persikabo, Aji Santoso Nggak Muluk-muluk Hadapi Persita
Pelatih Persikabo1973, Aji Santoso. [IG Persikabo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Persikabo 1973 akan menghadapi Persita Tangerang dalam pertandingan pekan ke-22 BRI Liga 1 2023/2024 di Indomilk Arena, Tangerang, pada Minggu (10/12/2023).

Dalam sesi konferensi pers menjelang laga, pelatih Persikabo 1973 memaparkan tujuan utamanya dalam kunjungannya ke markas Persita.

Bagi Aji Santoso, pertarungan melawan Persita memiliki arti yang sangat penting bagi Persikabo 1973.

Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso (kanan). [dok. Persebaya]
Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso (kanan). [dok. Persebaya]

Oleh karena itu, Aji Santoso berharap agar timnya meraih hasil positif dalam duel melawan Persita.

Baca Juga: BRI Liga 1: Imbang Lawan Persija, Uston Nawawi Sayangkan Persebaya Tak Efisien

Dengan demikian, Persikabo 1973 memiliki peluang untuk keluar dari zona degradasi yang selama ini mereka tempati.

Saat ini, Persikabo 1973 menduduki peringkat ke-17 dalam klasemen dengan mengumpulkan 15 poin, sementara Persita berada di posisi ke-15 dengan raihan 23 poin.

"Saya ingin mengurangi selisih poin antara Persikabo dan Persita," ujar Aji Santoso pada Sabtu (9/12/2023).

Aji Santoso menyampaikan bahwa absennya Manahati Lestusen karena akumulasi kartu dalam pertandingan melawan Persita akan menjadi kehilangan besar bagi Persikabo 1973.

Menurutnya, Manahati Lestusen adalah salah satu elemen kunci dalam skuat Persikabo 1973.

Baca Juga: Hasil BRI Liga 1: Bungkam PSIS, Borneo FC Tak Tergoyahkan di Puncak Klasemen

Hingga saat ini, pemain yang pernah membela timnas U-19 Indonesia itu telah tampil dalam 15 pertandingan dengan mencetak 1 gol di Liga 1 2023/2024.

Manahati Lestusen mendapat kartu merah saat Persikabo 1973 bermain imbang 2-2 melawan Bhayangkara FC pada pekan ke-21 kompetisi.

"Selama ini Manahati bisa dikatakan sebagai pilar tim, karena dia kapten, besok tidak tampil," ungkap mantan pelatih Persela Lamongan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI