Janson tercatat menjadi penghangat bangku cadangan sebanyak 10 kali di ajang Championship 2023/2024. Dia juga jarang bermain ketika timnya itu tampil di ajang lainnya, termasuk EFL Cup musim ini.
Kontribusi terbaiknya untuk Sunderland pada musim ini hanyalah catatan satu assist saja. Momen itu terjadi ketika timnya kalah 1-2 dari Huddersfield pada pekan ke-18 ajang Championship 2023/2024.
Sisanya, pemain jangkung yang punya postur mencapai 192 cm ini lebih banyak menjadi penghangat bangku cadangan Sunderland.
Kontributor: Muh Faiz Alfarizie