Jajal Kekuatan Iran, Timnas Indonesia Harus Dibiasakan supaya Nggak Kaget Lawan Macan Asia

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 08 Desember 2023 | 16:39 WIB
Jajal Kekuatan Iran, Timnas Indonesia Harus Dibiasakan supaya Nggak Kaget Lawan Macan Asia
Para pemain Timnas Indonesia senior. [JAM STA ROSA / AFP]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia akan menghadapi tim raksasa Asia, Iran pada pertandingan uji coba di Qatar sebagai persiapan jelang tampil di Piala Asia 2023.

Laga uji coba ini tentu ideal bagi Timnas Indonesia untuk membiasakan diri supaya tidak kaget menghadapi tim-tim 'macan Asia'.

Timnas Indonesia akan tampil di Piala Asia 2023 di Qatar pada Januari 2024. Skuad Garuda senior asuhan pelatih Shin Tae-yong tergabung di Grup D.

Lawan-lawan berat menanti di Grup D ini. Sebut saja tim kuat ASEAN Vietnam, jagoan dari Asia Barat Irak, serta 'macan Asia' Jepang yang tampil fenomenal di Piala Dunia 2022 Qatar lalu.

Baca Juga: Lusa Nikah, Egy Maulana Vikri Masih Ada di Bangku Cadangan Dewa United

Sebelum tampil di Piala Asia di Qatar ini, Timnas Indonesia dikonfirmasi akan menjalani satu pertandingan uji coba menghadapi lawan kuat, yakni Iran pada 9 Januari 2024 di Qatar.

Striker Timnas Iran, Mehdi Taremi (tengah). [AFP]
Striker Timnas Iran, Mehdi Taremi (tengah). [AFP]

"Timnas Indonesia akan uji coba melawan Iran pada tanggal 9 di Qatar," ucap Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji kepada awak media, Kamis (7/12) kemarin.

Menghadapi Iran, ini jelas jadi laga yang ideal untuk Timnas Indonesia jelang menghadapi tim kuat macam Jepang di Piala Asia nanti.

Jepang dan Iran kerap disebut-disebut sebagai tim terbaik Asia, dengan keduanya memang merupakan langganan Piala Dunia.

Jepang saat ini menempati peringkat 17 di ranking FIFA, sementara Iran ada di peringkat 21 dunia. Sementara itu, Timnas Indonesia saat ini ada di peringkat 146 dalam ranking FIFA.

Baca Juga: Waspada Timnas Indonesia, Jepang Uji Coba Lawan Thailand Jelang Piala Asia 2023

Sebelum melawan Iran di Qatar, tim asuhan Shin Tae-yong itu akan lebih dulu menjalani training camp (TC) alias pemusatan latihan di Turki mulai 21 Desember.

Para pemain Timnas Indonesia dijadwalkan akan berangkat ke Turki dari Jakarta pada 20 Desember nanti.

Selama di Turki, Timnas Indonesia juga akan menjalani dua pertandingan uji coba melawan Libya. Dua laga ini akan berlangsung di hari berbeda.

Nantinya 23 pemain skuad final untuk tampil di Piala Asia 2023 akan diumumkan di Turki.

Setelah itu tim asuhan Shin Tae-yong akan bertolak ke Qatar untuk menjalani persiapan akhir jelang Piala Asia 2023.

Jadwal Uji Coba Timnas Indonesia Jelang Piala Asia 2023:

2 Januari 2024

Indonesia vs Libya (Turki) 

5 Januari 2024

Libya vs Indonesia (Turki)

 9 Januari 2024

Indonesia vs Iran (Qatar)

Jadwal Timnas Indonesia di Grup D Piala Asia 2023:

15 Januari 2024

Indonesia v Irak (Qatar)

21 Januari 2024

Vietnam v Indonesia (Qatar)

27 Januari 2024

Jepang v Indonesia (Qatar)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI