3 Bintang Libya yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia Jelang Laga Uji Coba

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Kamis, 07 Desember 2023 | 17:30 WIB
3 Bintang Libya yang Wajib Diwaspadai Timnas Indonesia Jelang Laga Uji Coba
Timnas Libya yang akan jadi lawan timnas Indonesia di laga uji coba. (Instagram/libyan.national.team)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Bahkan di laga terakhir melawan Kamerun pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Afrika, Abdulmunem Aleiyan berhasil mencetak gol penyama kedudukan sehingga laga berakhir imbang 1-1.

Di level klub bersama Abu Sali Club, Aleiyan mampu mencetak 4 gol dalam ajang CAF Confederation Cup 203/24.

2. Faisal Saleh Al-Badri

Kapten Lybia berusia 33 tahun ini menjadi sosok penting di lini tengah. Saat ini, Al-Badri masih membela klub Al-Hilal Benghazi.

Al-Badri sudah membela Libya sejak 201 dan kini mencatatkan 59 caps dengan torehan 10 gol. Pergerakannya di lini tengah wajib diwaspadai Timnas Indonesia.

3. Mohamed Elghadi

Penyerang berusia 24 tahun Timnas Libya ini bisa menjadi ancaman buat Timnas Indonesia. Meski jarang menjadi starter, kehadirannya dari bangku cadangan harus diwaspadai.

Elghadi yang kini membela klub Abu Salim Club juga berhasil mencetak gol saat menghadapi Niger pada laga uji coba Oktober lalu.

Kontributor: Aditia Rizki

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI