Alasan Justin Hubner Belum Bisa Bela Timnas Indonesia Meski Resmi WNI

Arief Apriadi Suara.Com
Rabu, 06 Desember 2023 | 10:45 WIB
Alasan Justin Hubner Belum Bisa Bela Timnas Indonesia Meski Resmi WNI
Justin Hubner resmi menjadi WNI (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Justin Hubner telah resmi menjadi warga negara Indonesia pada Rabu (6/12/2023). Meski begitu, status kewarganegaraannya yang baru tidak langsung memberinya kesempatan untuk membela Timnas Indonesia.

Pemain milik Wolves U-21 itu menjalani sumpah WNI di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Jakarta.

Justin Hubner menghadiri acara ini bersama tiga orang lain yang juga mengajukan permohonan menjadi WNI.

Dia mengucap sumpah menggunakan bahasa Indonesia sesuai ajaran agama Kristen. Pengambilan sumpah janji setia pewarganegaraan dipimpin Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Ibnu Chuldun.

Kehadiran bek 20 tahun itudiharapkan dapat menjadi tambahan kekuatan bagi Timnas Indonesia khususnya untuk lini belakang.

Namun, Hubner masih harus melalui satu tahap lagi sebelum dapat bermain untuk tim nasional. Hubner perlu mengurus perpindahan federasi dari Belanda (KNVB) ke Indonesia (PSSI) dengan melibatkan FIFA.

Pemain keturunan, Justin Hubner resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) setelah menjalani sumpah di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Jakarta, pada Rabu (6/12/2023).
Pemain keturunan, Justin Hubner resmi menjadi warga negara Indonesia (WNI) setelah menjalani sumpah di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Cawang, Jakarta, pada Rabu (6/12/2023).

Proses perpindahan federasi ini menjadi salah satu persyaratan dari FIFA agar seorang pemain dapat sah secara hukum untuk bermain bersama tim nasional asosiasi baru.

Belum ada informasi konkret kapan Justin Hubner dan PSSI akan mengurus proses ini. Namun yang pasti, PSSI harus berlomba dengan waktu jika ingin menyertakan sang pemain ke Piala Asia 2023.

Piala Asia 2023 memang baru akan bergulir di Qatar awal tahun 2024. Namun, batas entery by name atau penyerahan nama-nama pemain akan ditutup pada 10 Desember 2023.

Baca Juga: Perbandingan Harga Skuad Timnas Indonesia dan Libya yang Jadi Lawan di Uji Coba Jelang Piala Asia 2023

Sebelum mendapatkan status WNI, PSSI dikabarkan sempat menghentikan sementara proses naturalisasi Justin Hubner.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI