Timnas Indonesia Punya Kans Naik 30 Peringkat di Ranking FIFA, Ini Syaratnya

Arif Budi Suara.Com
Minggu, 03 Desember 2023 | 12:41 WIB
Timnas Indonesia Punya Kans Naik 30 Peringkat di Ranking FIFA, Ini Syaratnya
Timnas Indonesia saat bertanding melawan Filipina (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia punya potensi untuk mengkatrol posisi di ranking FIFA. Syaratnya anak asuh Shin Tae-yong harus berjuang keras meraih kemenangan di Piala Asia 2023.

Saat ini timnas Indonesia harus puas turun satu tangga ranking FIFA usai hasil kurang maksimal di Kualifikasi Piala Dunia 2026 lalu.

Akan tetapi, posisi ini bisa diperbaiki. Bahkan skuad Garuda miliki kans untuk mendongkrak ranking FIFA.

Walau begitu, Asnawi Mangkualam dkk punya syarat yang berat. Dinukil dari laporan akun X @garagarabola_ tim Merah Putih wajib meraih tiga kemenangan di fase grup Piala Asia 2023.

Baca Juga: Siapa Agustin Ruberto? Mesin Gol Paling Mengerikan di Piala Dunia U-17 2023

Sebagaimana diketahui, timnas Indonesia masuk grup neraka di Piala Asia 2023. Anak didik Shin Tae-yong bakal menghadapi Jepang, Irak, dan Vietnam.

Secara peringkat FIFA, ketiga negara tersebut berada jauh di atas timnas Indonesia atau di 100 besar. Sehingga jika meraih kemenangan, maka poin skuad Garuda akan melonjak.

Jika meraih tiga kemenangan di fase grup Piala Asia 2023, maka timnas Indonesia bisa meraih 80,998 poin. Artinya ranking FIFA tim Merah Putih bisa naik 30 tangga.

Bahkan andai saja meraih tiga kali hasil imbang, tambahan poinnya cukup lumayan, yaitu 28,498 angka.

Akan tetapi, jika mengalami tiga kekalahan, maka akan berkurang 24,002 yang membuat ranking FIFA juga akan turun.

Baca Juga: Daftar Lengkap Penghargaan Piala Dunia U-17 2023: Paris Brunner Pemain Terbaik, Bomber Argentina Top Skor

Sementara itu, Shin Tae-yong sudah merencanakan TC di Turki sebagai persiapan Piala Asia 2023. Pemusatan latihan itu dijadwalkan mulai 20 Desember mendatang,

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI