Suara.com - Calon pemain timnas Indonesia, Justin Hubner masuk skuad senior Wolves kala bertandang ke Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris, Sabtu (2/12/2023) malam WIB.
Justin Hubner diketahui merupakan pemain yang lebih banyak tampil di tim U-21. Namun pelatih senior Gary O'Neil secara mengejutkan memasukkan namanya kala bertandang ke Arsenal.
Dalami pertandingan tersebut, tim berjuluk Meriam London berhasil unggul cepat berkat gol Bukayo Saka pada menit ke-6. Tak butuh waktu lama, skuad asuhan Mikel Arteta kembali bisa menjebol gawang Wolves.
Adalah Martin Odegaard yang menggandakan keunggulan Arsenal menjadi 2-0. The Gunners pun nyaman dengan keunggulan tersebut.
Baca Juga: Serius Tatap Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Bisa Bawa 2 Tim saat TC di Turki
Wolves sendiri akhirnya bisa memperkecil ketertinggalan. Matheus Cunha mencetak gol pada menit ke-86.
Akan tetapi, Arsenal mampu mempertahankan keungguulan 2-1 atas Wolves. Anak asuh Mikel Arteta pun bisa meraih tiga poin.
Menariknya dalam pertandingan ini Justin Hubner dibawa ke skuad utama. Sayangnya ia hanya duduk di bangku cadangan.
Bek yang sedang mengurus naturalisasi untuk bisa membela timnas Indonesia belum mendapatkan kepercayaan tampil, terlebih timnya sedang mengejar skor.
Walau demikian, ini menunjukkan Hubner semakin dekat dengan debutnya di Liga Inggris. Jika mampu konsisten masuk skuad utama, bukan tak mungkin bek berusia 20 tahun ini bakal mencicipi salah satu kompetisi terbaik di dunia.
Baca Juga: Timnas Indonesia Dianggap Remeh Legenda Irak: Memang Layak Kalah Telak!