Suara.com - Kabar Radja Nainggolan gabung Bhayangkara FC nampaknya bukan isapan jempol belaka. Pasalnya, akun Instagram BRI Liga 1 mengunggah bendera Belgia dan siluet foto sang pemain.
Dalam unggahan tersebut, akun BRI Liga 1 memberikan tebakan terkait sosok dalam siluet foto tersebut. Santat jelas bahwa foto tersebut adalah sosok Radja Nainggolan.
''Siapakah aku? Dukung terus tim kebanggaan kamu di BRI Liga 1-2023/24,'' tulis akun tersebut.
Sementara itu, kabar Radja Nainggolan gabung Bhayangkara FC sudah diungkap oleh akun X @indostransfer, Rabu (29/11/2023). Eks pemain AS Roma dan Inter Milan itu akan meramaikan putaran kedua BRI Liga 1 2023/2024.
"Radja Nainggolan (35/MF) bakal bermain di sisa Liga1 musim ini?! Mantan penggawa timnas Belgia tersebut dikabarkan bakal perkuat Bhayangkara FC," tulis akun itu.
Radja Nainggolan saat ini berstatus tanpa klub setelah dilepas klub kasta kedua Liga Italia, SPAL pada Juli 2023 lalu. Adapun Bhayangkara FC sudah merekrut dua pemain berlabel timnas Indonesia, yaitu Witan Sulaeman, Osvaldo Haay, dan Robi Darwis.
Terlepas dari itu, Radja Nainggolan jadi salah satu pemain keturunan Indonesia yang paling sukses. Tercatat ia pernah bermain untuk AS Roma, Inter Milan hingga Cagliari.
Radja Nainggolan juga jadi andalan Timnas Belgia di periode 2009-2018. Ia masuk dalam generasi emas bersama Vincent Kompany, Kevin De Bruyne, Romelu Lukaku, Eden Hazard, hingga Thibaut Courtois.
Bersama Timnas Belgia, Radja Nainggolan mencatatkan 30 caps dengan mencetak enam gol. Dilansir dari Transfermrkt, nilai pasar gelandang 35 tahun itu mencapai Rp8,5 miliar.