Suara.com - Pemandangan menarik tersaji di laga Timnas Argentina U-17 vs Jerman dalam semifinal di Stadion Manahan, Solo, Selasa (28/11/2023) sore.
Adalah kehadiran puluhan suporter Argentina yang memadati tribun VIP selatan.
Suporter itu tak hanya berasal dari masyarakat Indonesia, namun juga warga Argentina yang jauh-jauh datang langsung ke Kota Solo.
Salah satu suporter yang datang langsung ke stadion adalah Ramon Vilallba.
Baca Juga: Diego Placente Tetap Bangga Meski Gagal Bawa Argentina ke Final Piala Dunia U-17 2023
Tak hanya sebatas suporter, Ramon merupakan ayah dari gelandang Timnas U-17 Argentina, Juan Vilallba.
Selama mengikuti gelaran Piala Dunia U-17 2023, Ramon Vilallba mengakui keramahan masyarakat Indonesia.
Hal itulah yang membuat dirinya beserta keluarga nyaman saat berada di Jakarta maupun Solo.
"Bagi saya, warga Indonesia sangat menyenangkan dan kami sangat nyaman berada di sini. Indonesia juga negara yang indah," ungkap Ramon.
Totalitas memang ditunjukkan Ramon Vilallba dalam memberikan dukungan kepada sang putra.
Baca Juga: Final Piala Dunia U-17 2023: PSSI Prediksi Laga Jerman vs Prancis Berlangsung Sengit
Termasuk membawa sebuah baju berwarna putih dengan tulisan berwarna biru.
Menurutnya, kaus ini didedikasikan khusus untuk anaknya dan salah satu keluarganya yang meninggal beberapa lama sebelum melihat pertandingan ini.
"Saya sangat gugup dan pertandingan ini sangat sulit tapi Argentina sudah sampai sini dan mereka adalah tim yang hebat," jelas dia.
Pujian juga datang dari pelatih dan staf Timnas yang berlaga Piala Dunia U-17 2023.
Pelatih Spanyol U-17, Jose Maria Lana. Ia mengaku terkesan dengan penyelenggaraan Piala Dunia U-17 di Indonesia.
Menurutnya, bermain di Indonesia memberikan kesan seolah-olah berada di rumah sendiri.
"Kami senang berada di Indonesia karena masyarakatnya sangat baik, dan semua fasilitas di sini memiliki kualitas yang baik. Kami selalu mendapatkan dukungan penuh dari penggemar Spanyol di Indonesia, membuat kami merasa seperti berada di rumah sendiri," ujar Lana.
Hal senada juga disampaikan oleh pelatih Senegal, Serigne Saliou Dia, yang menilai pelayanan Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 sangat baik.
"Stadionnya luar biasa, hospitality-nya sangat baik, orang-orangnya ramah. Tinggal melihat bagaimana Indonesia bisa lebih mengembangkan sepak bola di sini dengan adanya Piala Dunia U-17 ini," ungkap dia.