7 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester City vs RB Leipzig di Liga Champions

Reky Kalumata Suara.Com
Selasa, 28 November 2023 | 11:04 WIB
7 Fakta Menarik Jelang Duel Manchester City vs RB Leipzig di Liga Champions
Striker Manchester City Erling Haaland menembak dari titik penalti untuk mencetak gol pembuka timnya selama leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Manchester City vs RB Leipzig di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut, pada 14 Maret , 2023. Paul ELLIS / AFP.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manchester City akan menjamu RB Leipzig pada matchday 5 Grup G Liga Champions 2023/2024. Berikut fakta - fakta menarik jelang duel Manchester City vs RB Leipzig, Rabu (29/11/2023) dini hari WIB.

Manchester City dan RB Leipzig sama sama telah memastikan lolos ke babak 16 besar. Skuad besutan Pep Guardiola memimpin klasemen Grup G dengan poin sempurna 12, diikuti Leipzig dengan sembilan poin.

Sementara Red Star dan Young Boys yang sejauh ini masing-masing baru mengumpulkan satu poin, sudah tidak dapat mengejar Manchester City dan RB Leipzig.

Bek Leipzig Josko Gvardiol (Kiri) bersaing dengan striker Manchester City Erling Haaland selama leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Manchester City vs RB Leipzig di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut, pada 14 Maret , 2023.Paul ELLIS / AFP
Bek Leipzig Josko Gvardiol (Kiri) bersaing dengan striker Manchester City Erling Haaland selama leg kedua babak 16 besar Liga Champions antara Manchester City vs RB Leipzig di Stadion Etihad di Manchester, Inggris barat laut, pada 14 Maret , 2023.Paul ELLIS / AFP

Meski kedua tim telah memastikan lolos, laga Manchester City vs RB Leipzig di Etihad Stadium nanti masih tetap penting. Bagi Man City, laga kandang ini kesempatan untuk mengunci posisi juara grup.

Baca Juga: Ranking FIFA Negara ASEAN Terbaru: Timnas Indonesia Turun Peringkat, Malaysia Melesat

Pep Guardiola memastikan skuadnya penting akan mengejar kemenangan guna memastikan sebagai juara grup. "Tetapi penting untuk finis pertama demi gengsi, untuk segalanya," ujarnya.

Kedua tim sebelumnya telah bertemu pada matchday 2 lalu. Pada laga tersebut Man City menang 3-1 di kandang Leipzig lewat gol Phil Foden, Julian Alvarez, dan Jeremy Doku.

Kini Manchester City yang akan menjadi tuan rumah akan lebih diunggulkan di laga ini. Skuad besutan Pep Guardiola ini juga hanya membutuhkan hasil imbang untuk memastikan sebagai juara grup G.

Berikut fakta - fakta menarik jelang duel Manchester City dan RB Leipzig :

1. 25 gol telah dicetak dalam lima pertandingan terakhir antara kedua tim.

Baca Juga: Tuan Rumah Turnamen Piala Asia U-23, Qatar Ogah Sepelekan Timnas Indonesia

2. Manchester City tidak terkalahkan dalam enam pertandingan terakhirnya di semua kompetisi.

3. RB Leipzig kalah tiga kali dari lima pertandingan terakhirnya di semua kompetisi.

4. RB Leipzig kebobolan 18 gol dalam lima pertandingan terakhirnya melawan Manchester City.

5. Manchester City menang 7 kali dalam 8 laga kandang terakhir di semua kompetisi (M7 S1 K0).

6. Manchester City selalu kebobolan 1 gol dalam 5 dari 7 laga kandang terakhir di semua kompetisi.

7. Tak ada hasil seri dalam 8 laga terakhir RB Leipzig di semua kompetisi (M5 S0 K3).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI