Media Malaysia Komentari Drawing Piala Asia U-23, Skeptis dengan Kans Timnas Indonesia

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 24 November 2023 | 21:12 WIB
Media Malaysia Komentari Drawing Piala Asia U-23, Skeptis dengan Kans Timnas Indonesia
Penyerang Timnas Indonesia U-23, Rafael Struick. (Instagram/@rafaelstruick)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Media Malaysia, Makan Bola turut mengomentari hasil drawing fase grup Piala Asia U-23 2024 yang juga melibatkan Timnas Indonesia U-23. Makan Bola skeptis dengan peluang tim Garuda Muda yang tergabung di grup yang cukup sulit.

Timnas Indonesia U-23 masuk di Grup A bersama tuan rumah Qatar, serta dua tim kuat Asia lainnya, Australia dan Yordania.

Qatar jelas mendapat keuntungan sebagai tuan rumah, dengan mereka pernah jadi juara ketiga pada Piala Asia U-23 2018.

Sementara itu, Australia merupakan salah satu unggulan juara. Pada edisi Piala Asia U-23 sebelumnya, The Socceroos --julukan Timnas Australia-- keluar sebagai peringkat keempat.

Baca Juga: Timnas Indonesia Masuk Grup Sulit di Piala Asia U-23, Erick Thohir Desak Shin Tae-yong Kerja Lebih Keras

Sedangkan Yordania tercatat pernah jadi juara ketiga pada Piala Asia U-23 edisi 2013.

Makan Bola pun menaruh perhatian atas nasib Timnas Indonesia U-23 yang masuk ke grup yang bisa dibilang grup neraka.

Media Malaysia itu menilai pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong mesti meramu strategi yang benar-benar jitu guna lolos ke fase gugur Piala Asia U-23 2024.

"Pelatih skuad Garuda (Muda), Shin Tae-yong perlu menyusun strategi yang lebih ampuh jika ingin membawa Timnas Indonesia lolos dari babak penyisihan grup," tulis Makan Bola dalam artikel yang diturunkan Jumat (24/11/2023).

"Tak diragukan ini grup yang berat buat Indonesia. Akan sulit bagi mereka lolos ke fase gugur."

Baca Juga: 9 Andalan Utama Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Sudah Berpengalaman di Tim Senior

Timnas Indonesia U-23 sendiri akan tampil sebagai debutan di Piala Asia U-23 2023. Selama penyelenggaraan ajang ini, Garuda Muda sebelumnya tidak pernah lolos ke putaran final.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI