Jadwal, Pembagian Pot dan Link Live Streaming Drawing Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia Potensi Masuk Grup Neraka

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 23 November 2023 | 13:28 WIB
Jadwal, Pembagian Pot dan Link Live Streaming Drawing Piala Asia U-23 2024: Timnas Indonesia Potensi Masuk Grup Neraka
Para pemain Timnas Indonesia U-23 tampil dalam laga Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (9/9/2023). [Suara.com / Ronald S]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Drawing Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung hari ini, Kamis (23/11/2023) pukul 16.00 WIB di Al Bustan Ballroom, Wyndham Doha West Bay, Qatar. Berikut link live streaming untuk mengetahui lawan Timnas Indonesia U-23.

Piala Asia U-23 2024 akan berlangsung pada 15 April hingga 3 Mei 2024 di Qatar. Timnas Indonesia U-23 menjadi salah satu negara yang ikut serta dalam ajang ini.

Timnas Indonesia U-23 lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 setelah tampil impresif pada babak kualifikasi yang berlangsung dari 6 hingga 12 September 2023 lalu.

Berstatus sebagai tuan rumah Grup K, Timnas Indonesia berhasil menyapu bersih kemenangan atas Turkmenistan dan China Taipei guna lolos otomatis sebagai juara grup dengan koleksi enam poin.

Baca Juga: Shin Tae-yong Berkilah usai Timnas Indonesia Ditahan Filipina, Jabarkan Dua Alasan

Timnas Indonesia U-23 asuhan Shin Tae-yong bahkan menunjukkan keganasannya ketika mengalahkan China Taipei. Mereka melumat lawannya itu dengan skor 9-0 di Stadion Manahan, Solo.

Para pemain dan staf pelatih Timnas Indonesia U-23 melakukan selebrasi di ruang ganti untuk merayakan keberhasilan lolos ke Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam WIB. [Dok. PSSI]
Para pemain dan staf pelatih Timnas Indonesia U-23 melakukan selebrasi di ruang ganti untuk merayakan keberhasilan lolos ke Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam WIB. [Dok. PSSI]

Sementara saat melawan Turkmenistan, Timnas Indonesia U-23 sukses meraih kemenangan 2-0 di stadion yang sama.

Skuad Garuda Muda menjadi satu dari 11 tim yang lolos otomatis ke putaran final Piala Asia U-23 2024 dengan status juara grup. Empat tim lain yang harus lolos sebagai runner-up terbaik adalah Kuwait, Tajikistan, China dan Malaysia.

Sementara Qatar selaku tuan rumah lolos otoamtis dan dipastikan berada di Pot 1 untuk menghuni Grup A saat drawing Piala Asia U-23 2024.

Timnas Indonesia U-23 sendiri ditempatkan pada pot keempat atau terakhir bersama Malaysia, Tajikistan dan China. Hal itu membuat peluang Garuda Muda berhadapan dengan tim-tim besar di fase grup sangat besar.

Baca Juga: Gagal Menang di Dua Laga, Shin Tae-yong Mulai Rindu Kehadiran Marselino Ferdinan

Di Pot 1 terdapat Qatar, Arab Saudi, Uzbekistan dan Jepang. Pot 2 diisi Australia, Korea Selatan, Irak dan Vietnam.

Gelandang Timnas Indonesia U-23, Ivan Jenner berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam. [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]
Gelandang Timnas Indonesia U-23, Ivan Jenner berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Turkmenistan dalam Kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023) malam. [Suara.com/Ronald Seger Prabowo]

Sementara Pot 3 diisi tim-tim yang tak kalah tangguh yakni Thailand, Yordania, Uni Emirat Arab serta Kuwait.

Bagi Timnas Indonesia U-23, ini merupakan debut mereka di Piala Asia U-23. Uniknya, Garuda Muda jadi satu-satunya peserta berstatus debutan di edisi ini.

Pembagian Pot Drawing Piala Asia U-23 2024

  • Pot 1: Qatar, Arab Saudi, Uzbekistan, Jepang
  • Pot 2: Australia, Irak, Vietnam, Korea Selatan
  • Pot 3: Thailand, Yordania, Uni Emirat Arab, Kuwait
  • Pot 4: Malaysia, Tajikistan, Indonesia, China

Berikut Jadwal dan Link Live Streaming Drawing Piala Asia U-23 2024

Tempat: Al Bustan Ballroom, Wyndham Doha West Bay, Qatar

Waktu: Kamis (23/11/2023), pukul 16.00 WIB

Link live streaming: Klik di sini

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI