Suara.com - Timnas Thailand meresmikan Masatada Ishii sebagai pelatih kepala baru mereka, menggantikan Alexandre Mano Polking. Keputusan ini diumumkan setelah tim berhasil meraih kemenangan meyakinkan 3-1 atas Singapura dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Selasa (21/11). Momen ini secara tidak langsung menandai akhir perjalanan pelatih sebelumnya, Mano Polking, yang telah lama menempati kursi kepelatihan.
Kabar resmi pergantian pelatih ini disampaikan melalui unggahan manajer timnas Thailand, Nualphan Lamsam atau yang akrab disapa Madam Pang, melalui akun Facebook resmi pada Rabu (22/11).
Nama Masatada Ishii pun dipilih sebagai pengganti yang akan membawa arah baru untuk timnas Thailand.
Masatada Ishii bukanlah sosok yang asing dalam dunia sepak bola Thailand.
Sebelum menangani timnas, Ishii telah menjabat sebagai direktur teknik Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) sejak bulan Agustus 2023.
Pada awal karier kepelatihannya, Ishii menjadi asisten pelatih di klub Liga Jepang, Kashima Antlers, pada tahun 2012.
Kemudian, dia meraih promosi menjadi pelatih kepala tim utama setelah menggantikan juru taktik sebelumnya, Toninho Cerezo, yang dipecat pada 2015.
Prestasi gemilang Kashima Antlers di bawah asuhan Ishii termasuk kemenangan dalam J League Cup 2015 dan gelar J1 League 2016, yang membawa mereka lolos ke Piala Dunia Antarklub 2016.
Pada tahun tersebut, Ishii meraih penghargaan sebagai pelatih terbaik J League.
Baca Juga: BREAKING NEWS! Timnas Thailand Resmi Pecat Alexandre Polking
Meskipun Kashima Antlers berhasil mencapai final Piala Dunia Antarklub 2016, mereka harus mengakui keunggulan Real Madrid dengan skor 2-4 setelah bermain imbang 2-2 di waktu normal.
Namun, setelah sukses di awal, Ishii menghadapi masa sulit pada musim 2017, dipecat dari Kashima Antlers dan kemudian bergabung dengan Omiya Ardija.
Namun, nasib buruk kembali menghampirinya karena klub yang dilatihnya terdegradasi ke J2 League, membuat Ishii memutuskan untuk mundur pada akhir musim 2018.
Perjalanan Ishii di sepak bola Thailand dimulai dengan menangani klub Samut Prakan City hingga akhir 2021 sebelum pindah ke Buriram United.
Di sana, Ishii berhasil meraih kesuksesan dengan memenangkan treble domestik, termasuk Thai League 1, Thai FA Cup, dan Thai League Cup, pada musim 2021/2022.
Ketangguhan Ishii berlanjut di musim 2022/2023, di mana Buriram United kembali meraih treble domestik.
Jejak prestasinya yang gemilang membuat FAT memutuskan merekrut Ishii untuk turut membangun timnas Thailand, mengisi kekosongan yang ditinggalkan oleh Polking.