Suara.com - Timnas Indonesia akan dijamu oleh Timnas Filipina dalam laga matchday 2 Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua di Stadion Rizal Memorial, Manila, Selasa (21/11/2023) petang ini pukul 18:00 WIB. Menatap laga ini, kepercayaan diri skuad Garuda sedang tinggi.
Hal ini seperti disampaikan penyerang sayap Timnas Indonesia, Rafael Struick. Pemain naturalisasi berdarah Belanda itu menyebut skuad Garuda mengincar kemenangan away melawan Filipina.
Ini setelah di laga pertama Grup F kualifikasi ini, Timnas Indonesia digulung dengan skor telak 1-5 saat bertandang ke Irak pekan lalu. Tentu saja hasil tersebut sangat mengecewakan bagi Timnas Indonesia.
Rafael Struick mengungkapkan level kepercayaan dirinya dan tim usai kekalahan dari Irak justru sedang tinggi. Ia percaya Timnas Indonesia mampu memenangi laga tandang lawan The Azkals --julukan Filipina.
Baca Juga: Timnas Indonesia Gagal di Piala Dunia U-17, Shin Tae-yong Minta Bima Sakti Lakukan Hal Ini
“Ya, kami memang kalah dari Irak. Itu terjadi dan itu sudah lewat. Saat ini kami fokus untuk pertandingan selanjutnya menghadapi Filipina," kata Struick dalam konferensi pers jelang laga, dikutip Selasa (21/11).
"Bagi saya, kami hanya ingin memenangkan setiap pertandingan, siapa pun lawannya. Jadi, baik ini Irak maupun Filipina, kami akan tetap datang ke lapangan dengan tekad tinggi untuk meraih kemenangan, juga dengan kepercayaan diri tinggi,” sambungnya.
"Itu yang kami rasakan. Para pemain percaya dengan kemampuan satu sama lain. Sebagai sebuah unit, kami percaya dengan kemampuan yang kami punya," ucap pemain yang bermain di Belanda bersama klub ADO Den Haag itu.
Struick menerangkan kekalahan telak dari Irak pelajaran berharga untuk Timnas Indonesia. Ke depan, ia akan berusaha memperbaiki tim agar lebih baik lagi.
“Kami memang kalah dalam pertandingan dengan Irak, sebuah kekalahan telak. Tapi itu hal biasa dalam sepak bola, dai kami sudah beranjak dari kekalahan itu," tegas Struick.
Baca Juga: 20 Negara Sudah Pastikan Lolos ke Euro 2024 di Jerman, Empat Tiket Tersisa
“Saya pikir kami masih memiliki tim dengan kualitas baik. Jadi, kepercayaan diri dalam tim masih tinggi."
"Mungkin kami mendapat sedikit tekanan karena kalah di pertandingan pertama. Tapi, saya pikir itu hal biasa di sepak bola. Itu bukan hal buruk dan kami akan fokus untuk meraih kemenangan di kandang Filipina nanti," tukas penyerang berusia 20 tahun itu.