Perbandingan Pemain Termahal Timnas Indonesia dan Filipina Bak Langit dan Bumi, Skuad Garuda Harusnya Menang Mudah?

Rully Fauzi Suara.Com
Senin, 20 November 2023 | 15:10 WIB
Perbandingan Pemain Termahal Timnas Indonesia dan Filipina Bak Langit dan Bumi, Skuad Garuda Harusnya Menang Mudah?
Pemain Timnas Indonesia, Sandy Walsh. (Instagram/@sandywalsh)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia layak diunggulkan menang meski akan bermain tandang melawan Timnas Filipina di matchday 2 Grup F putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Perbandingan harga pasar pemain jadi salah satu faktornya.

Timnas Indonesia akan menghadapi tuan rumah Timnas Filipina pada laga di Rizal Memorial Stadium, Manila, Selasa (21/11) besok petang WIB.

Filipina sendiri kalah dengan skor 0-2 saat menjamu Vietnam di matchday 1 Grup F pekan lalu. Hasil itu lebih baik ketimbang Timnas Indonesia yang digasak tuan rumah Irak dengan skor 1-5.

Pun sebenarnya ranking FIFA Filipina lebih baik ketimbang Indonesia saat ini. The Azkals --julukan Timnas Filipina-- ada di rangking 138, sementara skuad Garuda --julukan Timnas Indonesia-- ada di peringkat 145 dunia.

Baca Juga: Link Live Streaming Ekuador vs Brasil di Babak 16 Besar Piala Dunia U-17 2023

Namun jika bicara perbandingan harga pasar pemain, rupanya pemain termahal dari kubu Timnas Indonesia nilainya jauh di atas pemain termahal Filipina.

Pemain dengan harga pasar tertinggi di skuad Filipina adalah kiper senior yang sudah lama malang melintang di kompetisi Inggris, Neil Etheridge.

Kiper Cardiff City dan Timnas Filipina, Neil Etheridge. [Oli SCARFF / AFP]
Kiper Timnas Filipina, Neil Etheridge. [Oli SCARFF / AFP]

Merujuk Transfermarkt, harga pasaran atau market value eks kiper Fulham yang kini merumput di divisi dua Inggris bersama Birmingham City itu mencapai Rp 8,69 miliar. 

Harga tersebut masih kalah  jauh dengan pemain termahal Timnas Indonesia saat ini, yakni Sandy Walsh.

Pemain naturalisasi serba bisa yang merumput bersama klub Belgia, KV Mechelen itu memiliki nilai pasar sebesar Rp 26,07 miliar.

Baca Juga: Filipina vs Timnas Indonesia: Ngotot Incar Poin Penuh, The Azkals Matangkan Skuad

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI