Suara.com - Timnas Prancis U-17 berhasil mengunci tiket ke babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 setelah mengalahkan Korea Selatan U-17 dalam matchday kedua Grup E pada Rabu (15/11/2023) malam WIb.
Dalam pertandingan di Jakarta International Stadium (JIS) itu, Prancis U-17 mengalahkan wakil Asia dengan skor tipis 1-0.
Gol semata wayang Les Bleus dalam pertandingan ini dicetak oleh Mathias Amougou lewat sepakkan fisrt time indah saat laga baru berjalan dua menit.
Kemenangan ini membuat Prancis mengoleksi enam poin dari dua laga. Mereka untuk sementara memuncaki klasemen dan dipastikan lolos ke babak 16 besar bersama Amerika Serikat U-17 yang punya poin sama usai mengalahkan Burkina Faso.
Hasil ini sekaligus membuat Korea Selatan U-17 dan Burkina Faso tak lagi berpeluang lolos otomatis ke babak 16 besar.
Kedua negara akan saling sikut untuk setidaknya mengamankan tiga poin dengan harapan bisa lolos sebagai salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.
Sementara bagi Prancis dan Amerika Serikat, kedua negara akan saling sikut dalam matchday terakhir Grup E pada Sabtu (18/11/2023) pukul 19.00 WIB di JIS untuk menentukan juara grup.
Jalannya Pertandingan
Prancis U-17 tampil menggebrak sejak awal laga. Mereka menekan Korea Selatan hingga mendapatkan dua sepak pojok sebelum membuka keunggulan saat pertandingan baru berjalan dua menit.
Baca Juga: Hari Ke-5 Piala Dunia U-17 di JIS, Sampah Berserakan
Ismail Bouneb melepaskan tendangan sudut mendatar ke sisi luar kotak penalti yang sukses mengecoh para pemain Korea Selatan.