Pengamat Asing Sejajarkan Arkhan Kaka dan Kafiatur Rizky dengan Wonderkid Barcelona di Piala Dunia U-17

Rauhanda Riyantama Suara.Com
Jum'at, 10 November 2023 | 14:10 WIB
Pengamat Asing Sejajarkan Arkhan Kaka dan Kafiatur Rizky dengan Wonderkid Barcelona di Piala Dunia U-17
Wonderkid Persis Solo, Arkhan Kaka saat ikut sesi latihan Timnas Indonesia U-17. (Instagram/arkhan8kaka)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dua pemain Timnas Indonesia U-17, Arkhan Kaka dan Kafiatur Rizky jadi sorotan pengmat talenta muda asing asal Polandia, Jacek Kulig. Mereka bahkan disejajarkan dengan wonderkid Barcelona, Marc Guiu.

Dalam cuitannya terbaru di Twitter, Jacek Kulig mencantumkan dua pemain dari setiap negara yang diprediksi akan bersinar di Piala Dunia U-17 2023. Menariknya, Arkhan Kaka dan Kafiatur Rizky ditulis mewakili Timnas Indonesia U-17.

Sebagaimana diketahui, Arkhan Kaka merupakan striker muda milik Persis Solo. Sementara Kafiatur Rizky pemain Borneo FC.

Tak disangka, nama Arkhan Kaka dan Kafiatur Rizky disejajarkan dengan wonderkid Barcelona, Marc Guiu yang kini bela Timnas Spanyol U-17 di Piala Dunia U-17 2023.

Selain itu, Jacek Kulig mencatumkan nama Claudio Echeverri yang akan bersinar bersama Timnas Argentina U-17. Lalu ada Mathis Lambourde dari Timnas Prancis U-17.

Arkhan Kaka sebelumnya memang menjadi salah satu pemain yang menonjol saat timnas Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF U-16 2022.

Pemain kelahiran Blitar, 2 September 2007 itu merupakan putra dari mantan pesepak bola yang pernah memperkuat Persija Jakarta dan juga timnas Indonesia, Purwanto Suwondo.

Sebelum membela Persis Solo, Arkhan Kaka tampil moncer bersama Bhayangkara FC U-16 yang berkompetisi di Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 U-16. Dia mampu mengemas total sembilan gol.

Sementara itu, Kafiatur Rizky juga bukan wonderkid baru yang muncul jelang Piala Dunia U-17 2023. Dia pernah jadi perbincangan karena menjelma sebagai penentu keberhasilan Timnas Indonesia U-16 menjuarai Piala AFF U-16 2022.

Kafiatur Rizky menjadi satu-satunya pencetak gol di partai final kontra Vietnam untuk membawa Garuda Asia menjadi kampiun.

Sementara itu, Timnas Indonesia U-17 akan memulai kiprahnya di Piala Dunia U-17 2023 dengan menghadapi Ekuador. Pertandingan tersebut akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (10/11/2023) pukul 19.00 WIB.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI