3 Kelebihan Ekuador yang Harus Diwaspadai Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023

Arief Apriadi Suara.Com
Jum'at, 10 November 2023 | 13:43 WIB
3 Kelebihan Ekuador yang Harus Diwaspadai Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia U-17 2023
Timnas Ekuador U-17 dinilai pelatih Timnas Indonesia U-17, Bima Sakti memiliki banyak kelebihan. ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Bima Sakti menegaskan Timnas Indonesia U-17 harus sangat mewaspadai Ekuador jelang matchday pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023. Tim asal Amerika Selatan itu dinilai punya banyak kelebihan.

Hal itu disampaikan Bima Sakti di sela-sela memimpin latihan Timnas Indonesia U-17 jelang melawan Ekuador U-17 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya pada Jumat (10/11/2023).

Melalui analisis timnya, Bima Sakti menjelaskan bahwa Ekuador memiliki banyak kelebihan. Runner-up 2023 South American U-17 Championship itu bukan tim sembarangan.

Setidaknya, Bima Sakti menjelaskan terdapat tiga kelebihan Ekuador yang patut diwaspadai Ji Da Bin dan kawan-kawan demi bisa meraih hasil positif dalam laga nanti.

Baca Juga: Timnas U-17 vs Ekuador, Tak Hanya Berburu Poin, Namun Juga Pembuktian Seorang Bima Sakti

Tiga kelebihan Ekuador U-17 adalah kompak, punya kualitas individu mumpuni serta berbahaya dalam situasi bola mati.

Waketum PSSI Zainuddin Amali (kedua kiri) bersama Direktur Teknik timnas Indra Sjafri (ketiga kiri), Manajer timnas Endri Erawan (kiri) dan Kapten Timnas Indonesia U-17 Muhammad Iqbal Gwijangge (kanan) disela kegiatan latihan timnas di Lapangan C komplek Stadion GBT Surabaya, Jawa Timur, Selasa (7/11/2023). (ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin)
Waketum PSSI Zainuddin Amali (kedua kiri) bersama Direktur Teknik timnas Indra Sjafri (ketiga kiri), Manajer timnas Endri Erawan (kiri) dan Kapten Timnas Indonesia U-17 Muhammad Iqbal Gwijangge (kanan) disela kegiatan latihan timnas di Lapangan C komplek Stadion GBT Surabaya, Jawa Timur, Selasa (7/11/2023). (ANTARA/Naufal Ammar Imaduddin)

"Kami sudah melihat video mereka. Tadi pagi kami informasikan ke pemain. Mereka tim bagus, memiliki kualitas individu yang baik, kemudian punya set piece bagus," kata Bima Sakti di SUrabaya, pada Kamis (9/11/2023).

"Itu menjadi catatan buat kami dan kami juga harus mengantisipasi itu, tapi yang terpenting kita harus mempersiapkan diri, tim kami sebaik mungkin," tambahnya.

Ekuador U-17 memang bukan lawan sembarangan. Fakta bahwa mereka menjadi runner-up 2023 South American U-17 Championship alias Piala Amerika Selatn U-17 bisa jadi buktinya.

Ekuador finis sebagai tim terbaik kedua setelah mencatatkan tiga kemenangan dan dua imbang dalam putaran final berisi enam tim yang memainkan sistem round-robin.

Baca Juga: 5 Pemain Top yang Paling Diwaspadai di Piala Dunia U-17 2023, Termasuk Wonderkid Spanyol

Mereka finis dengan koleksi 11 poin dari lima pertandingan, terpaut dua poin dari Brasil yang keluar sebagai juara berkat empat kemenangan dan sekali imbang.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI