Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia Bisa Melaju Hingga Babak Akhir Kualifikasi Piala Dunia 2026

Minggu, 05 November 2023 | 05:25 WIB
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia Bisa Melaju Hingga Babak Akhir Kualifikasi Piala Dunia 2026
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. (pssi.org)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memiliki keyakinan tinggi dalam kemampuan timnya saat menghadapi Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan Piala Asia 2023. Menurutnya, ada potensi besar bahwa Timnas Indonesia bisa melangkah jauh dalam kedua kompetisi tersebut.

Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia menjadi ujian pertama yang harus dihadapi oleh Timnas Indonesia. Mereka tergabung dalam Grup F bersama Irak dan Vietnam, dua tim yang tidak akan memberikan perlawanan mudah.

Irak, sebagai wakil Timur Tengah, memiliki peringkat FIFA yang jauh lebih tinggi daripada Timnas Indonesia. Sementara Vietnam sering menjadi lawan sulit di kompetisi AFF.

Tantangan tambahan datang dari Filipina, yang memiliki pemain-pemain yang pernah bermain di Liga 1 Indonesia dan mengenal karakter permainan Timnas Indonesia dengan baik.

Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023: Kiper Ekuador Pantang Remehkan Timnas Indonesia U-17

Shin Tae-yong optimis mengenai peluang Timnas Indonesia untuk melangkah ke babak berikutnya. Dalam perkiraannya, skuad Garuda memiliki peluang sekitar 70 hingga 80 persen untuk berhasil melaju.

"Grup kami terdiri dari Irak, Vietnam, dan Filipina, dan saya yakin kami dapat bersaing dengan percaya diri dan melaju ke babak akhir pada tahap ini," kata Shin Tae-yong dalam wawancara dengan Best Eleven.

"Harapan saya, kami bisa melaju ke babak akhir kualifikasi. Kami percaya bahwa sekitar 70 hingga 80 persen adalah mungkin," tambahnya.

Jadwal pertandingan Timnas Indonesia akan dimulai dengan menghadapi Irak di Basra International Stadium pada 16 November 2023, diikuti oleh pertandingan melawan Filipina di Rizal Memorial Stadium, Manila pada 21 November 2023.

Pertandingan melawan Vietnam akan berlangsung pada 21 dan 26 Maret 2023. Shin Tae-yong yakin bahwa timnya memiliki peluang besar untuk bersaing dalam merebut tiket ke putaran final Piala Dunia 2026, yang akan diadakan di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko.

Baca Juga: Mengejutkan! Justin Hubner Kembali Lanjutkan Proses Naturalisasi Timnas Indonesia

"Tim telah terbentuk dengan baik seperti yang diharapkan. Dalam kualifikasi Piala Dunia, kami telah melewati babak playoff dan saat ini kita melangkah ke babak kedua kualifikasi," kata dia.

Shin Tae-yong juga menilai peluang Timnas Indonesia di Piala Asia 2023, yang akan diselenggarakan di Qatar pada awal Januari 2024. Seperti dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026, babak grup Piala Asia 2023 juga akan menjadi ujian berat. Timnas Indonesia tergabung dalam Grup D bersama Irak, Vietnam, dan tim kuat Jepang.

Pelatih ini mengatakan bahwa peluang Timnas Indonesia di Piala Asia 2023 adalah sekitar 50:50. Ini adalah penilaian realistis mengingat peringkat rendah Timnas Indonesia dibandingkan dengan Vietnam, Irak, dan Jepang.

"Di Piala Asia Qatar 2023, tidak mudah menghadapi Jepang, Irak, dan Vietnam. Indonesia menjadi tim dengan peringkat terendah di antara finalis Piala Asia," ujar Shin Tae-yong.

"Meskipun akan ada banyak tantangan, tujuan kami adalah melaju ke babak 16 besar. Saya yakin kami memiliki peluang 50:50 untuk mencapainya," tutupnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI