Ironi Stefano Lilipaly, Diacuhkan Timnas Indonesia meski Lagi Ganas-ganasnya di BRI Liga 1

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 03 November 2023 | 16:00 WIB
Ironi Stefano Lilipaly, Diacuhkan Timnas Indonesia meski Lagi Ganas-ganasnya di BRI Liga 1
Penyerang Borneo FC, Stefano Lilipaly. [dok. Borneo FC]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Terkait tak dipanggilnya Lilipaly ini, pandit sepak bola Indonesia, Tommy Desky memberikan analisanya. Menurut Tommy, gaya main Lilipaly memang kurang cocok dengan keinginan Shin Tae-yong.

"Dari beberapa pemain itu yang dipanggil, jelas kalau kriteria Shin Tae-yong itu pemain harus terus bekerja keras di atas lapangan, dari sisi pergerakan," jelas sang pengamat di kanal YouTube pribadinya, Jumat (3/11/2023).

"Tipikal-tipikal pemain yang dipanggil oleh Coach Shin Tae-yong ini, tipikal pemain yang banyak bergerak di atas lapangan."

Tomny menambahkan, pemain yang bergaya stylish seperti Lilipaly atau Ilija Spasojevic bukan prioritas dari Shin Tae-yong.

"Seperti Spaso misalnya, tipikal yang stylish enggak jadi prioritas Shin Tae-yong," pungkas Tommy.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI