Suara.com - Pemain Timnas Indonesia u-17 ternyata sudah menyiapkan berbagai macam selebrasi ketika nanti mencetak gol di Piala Dunia U-17 2023. Padahal, pertandingan yang melibatkan skuad Garuda Asia pun belum dilakukan.
Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung pada 10 November sampai 2 Desember mendatang. Timnas Indonesia U-17 sebagai tuan rumah berada di Grup A bersama Panama, Irak, dan Maroko.
Iqbal Gwijangge dan kawan-kawan akan menghadapi Ekuador terlebih dahulu pada 10 November. Kemudian mereka akan menjamu Panama pada 13 November dan Maroko tiga hari setelahnya.
Seluruh pertandingan Timnas Indonesia U-17 di fase grup akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya. Tentu ini menjadi laga yang berat untuk tim Merah Putih mengingat mereka minim pengalaman.
Meski begitu, para pemain semangat menatap Piala Dunia U-17. Bahkan, mereka sudah menyiapkan berbagai macam strategi dari mulai yang biasa sampai unik.
"Selebrasi golnya sujud syukur untuk kita bersama," kata penyerang Timnas Indonesia U-17, Arkhan Kaka saat ditemui awak media di Jakarta, Rabu (2/11/2023).
Setidaknya, ada empat pemain lain yang juga punya rencana serupa, yakni Iqbal Gwijangge, Sultan Dzaky, Nabil Asyura, dan Muhammad Kafiatur. Namun, ada beberapa tambahan dari mereka sebagai ungkapan rasa syukur.
"Tapi ada yang lagi rame sekarang. Selebrasinya (Jude) Bellingham," ujar Sultan Dzaky.
"Kalau saya ada tambahan lagi (membentuk) huruf 'S' (dengan jari)," sambung Kafiatur Rizky.
Baca Juga: Berbahaya untuk Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia, Pelatih Ekuador Kantongi Taktik Bima Sakti
Welber Jardim menyiapkan selebrasi berbeda dari rekan-rekan di Timnas Indonesia U-17. Meski tak disebutkan bagaimana perayaannya nanti, namun ia akan mempersembahkan khusus kepada orang tuannya Elisangelo Jardim de Jesus dan Lielyana Halim.
"Selebrasi ya pasti semua ada. Jadi untuk selebrasi buat mama dan papa juga. Huruf L untuk papaku dan mamaku, Lily," tutup pemain Sao Paulo U-17 itu.