Stefano Lilipaly Cetak Hattrick, Dapatkan Kembali Panggilan Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia?

Arif Budi Suara.Com
Minggu, 29 Oktober 2023 | 16:57 WIB
Stefano Lilipaly Cetak Hattrick, Dapatkan Kembali Panggilan Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia?
Pemain naturalisasi Stefano Lilipaly berlatih bersama skuad Timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa (13/6/2023), jelang laga kontra Palestina di FIFA Matchday pada 14 Juni 2023. [PSSI]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Penyerang Borneo FC, Stefano Lilipaly tampil ganas dalam lanjutan BRI Liga 1 melawan Dewa United, Sabtu (28/10/2023). Ia berhasil mencatatkan hattrick.

Borneo FC berhasil meraih tambahan tiga poin usai mengalahkan Dewa United dengan skor 3-1. Tiga gol Pesut Etam itu diborong oleh Stefano Lilipaly.

Pemain berusia 33 tahun ini tampil ganas saat mencetak gol lewat tendangan penalti pada menit ke-24. Dua lesakkan lainnya disumbangkan kala paruh kedua.

Dengan performa impresifnya ini, Shin Tae-yong bisa melirik lagi nama Lilipaly untuk memperkuat timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang.

Baca Juga: 4 Pemain Andalan Timnas Indonesia Cedera Jelang Lawan Irak dan Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Stefano Lilipaly sendiri merupakan pemain yang sering keluar masuk timnas Indonesia. Namun sayangnya di laga terakhir melawan Brunei Darussalam, ia tidak diikutsertakan.

Padahal statistik pemain akademi FC Utrecht ini terbilang impresif. Dari 17 pertandingan di BRI Liga 1, pemain Borneo FC ini mencetak sembilan gol serta delapan assist.

Bukan tak mungkin berkat performa impresifnya, Lilipaly bisa kembali dipanggil Shin Tae-yong lagi ke timnas Indonesia.

Adapun timnas Indonesia tidak lama lagi bakal bersiap untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026. Skuad Garuda akan bertandang melawan Irak serta Filipina pada November mendatang.

Baca Juga: Jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Dipusingkan 4 Pemain Abroad Timnas Indonesia yang Cedera

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI