Duel Uji Coba Timnas Indonesia vs Iran Digelar Tertutup, Berpengaruh ke Ranking FIFA?

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 27 Oktober 2023 | 23:10 WIB
Duel Uji Coba Timnas Indonesia vs Iran Digelar Tertutup, Berpengaruh ke Ranking FIFA?
Para pemain Timnas Indonesia senior. (dok. PSSI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Timnas Indonesia senior dikabarkan bakal melakoni pertandingan uji coba melawan tim raksasa Asia, Iran sebagai persiapan menghadapi Piala Asia 2023 dan juga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran kedua.

Kabar ini pertama dihembuskan oleh media Iran, Sarpoosh, Jumat (27/10/2023). Belum dibeberkan tanggal detailnya, namun kemungkinan besar akan digelar pada awal Januari 2024 nanti.

Laga Timnas Indonesia vs Iran ini juga bakal digelar secara tertutup.

 “Sebelum berlaga di Qatar (Piala Asia 2023 pada Januari 2024), Timnas (Iran) akan mengadakan laga persiapan melawan Indonesia, 8 hari sebelum laga pertama Piala Asia 2023. Laga ini akan berlangsung terutup,” tulis Sarpoosh.

Baca Juga: Timnas Indonesia vs Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026: Shayne Pattynama Bisa Duel Lawan Rival di Liga Norwegia

Apabila uji coba tersebut benar dilakukan, tentunya pasti akan dihelat di luar kalender FIFA. Dengan demikian, apakah akan ada perhitungan poin dalam laga itu yang berpengaruh ke ranking FIFA?

Jawabannya adalah tergantung. Ya, tergantung apakah PSSI dan Federasi Sepak Bola Iran (FFIRI) mendaftarkan uji coba itu sebagai pertandingan resmi atau FIFA Match kategori A.

 Apabila didaftarkan, maka ada perhitungan poin FIFA dalam laga tersebut. Hanya saja poin yang didapat cukup sedikit dibandingkan laga uji coba dalam kalander resmi FIFA.

Seperti dilansir laman resmi FIFA, uji coba di luar kalender FIFA bobotnya adalah 5, sementara di dalam kalender FIFA adalah 10. Sementara untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 adalah 25.

Baca Juga: Jadi Lumbung Gol di Jeda Internasional Oktober, Kenapa Ranking FIFA Timnas Vietnam Tetap Naik?

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI