Prestasi Dahsyat STY, Bikin Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik 28 Posisi Hanya dalam 2 Tahun

Reky Kalumata Suara.Com
Jum'at, 27 Oktober 2023 | 11:45 WIB
Prestasi Dahsyat STY, Bikin Ranking FIFA Timnas Indonesia Naik 28 Posisi Hanya dalam 2 Tahun
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae Yong melambaikan tangan kearah suporter usai pertandingan melawan Turkmenistan pada pertandingan grup K kualifikasi Piala Asia U-23 AFC 2024 di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa (12/9/2023). Timnas Indonesia U-23 menang atas Turkmenistan dengan skor 2-0 dan memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 Qatar 2024. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/hp..
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Dalam waktu dua tahun bersama pelatih Shin Tae-yong (STY), peringkat FIFA Timnas Indonesia melonjak drastis.

Meskipun ditunjuk sejak Desember 2019, STY tidak bisa langsung memimpin pada laga resmi pertama yang awalnya direncanakan pada Maret 2020.

Debut Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia tertunda hampir satu setengah tahun akibat pandemi Covid-19.

Shin Tae-yong tengah memberikan instruksi pada para pemain timnas Indonesia (pssi.org)
Shin Tae-yong tengah memberikan instruksi pada para pemain timnas Indonesia (pssi.org)

Debut resmi terjadi pada Juni 2021, di mana Timnas Indonesia mulai dari peringkat ke-173.

Baca Juga: Pemenang Piala Dunia 2010 Bersama Spanyol Sebut Jordi Amat Kasih Nilai Plus untuk Timnas Indonesia

Pada bulan tersebut, Timnas Indonesia juga melakoni tiga pertandingan terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Uni Emirat Arab.

Timnas Indonesia awalnya mengalami hasil buruk di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Namun, mereka membalikkan keadaan dengan kemenangan atas China Taipei dalam Kualifikasi Piala Asia 2023 pada September 2021.

Selanjutnya, finis sebagai runner-up di Piala AFF 2021 membantu mereka mencapai peringkat ke-160 di akhir 2021.

Prestasi yang baik dalam FIFA Matchday dan turnamen resmi lainnya juga ikut meningkatkan peringkat Timnas Indonesia.

Di bawah Shin Tae-yong, Timnas Indonesia sukses lolos ke putaran final Piala Asia lewat jalur Kualifikasi untuk pertama kalinya sejak 2004.

Baca Juga: Klub Jordi Amat Coba Goda Sandy Walsh untuk Main di Liga Malaysia

Mereka juga mencapai putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, dan saat ini berada di peringkat ke-145.

Pada putaran kedua, Timnas Indonesia akan menghadapi tantangan berat melawan Irak, Vietnam, dan Filipina, yang semuanya memiliki peringkat lebih tinggi. Ujian pertama akan datang saat mereka bertanding tandang melawan Irak dan Filipina.

Kontributor : Imadudin Robani Adam

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI