Suara.com - Pelatih Shin Tae-yong menginginkan pemain Timnas Indonesia mengutamakan kejujuran. Skil hebat saja tak cukup ternyata.
Juru taktik Timnas Indonesia memang dikenal sebagai sosok yang tegas ketika melatih pemain. Ketegasan ini membuat mental pemain Timnas Indonesia pun jadi.
Bahkan, ia telah berhasil meloloskan Timnas Indonesia mulai dari U-23 hingga senior tampil di Piala Asia 2023.
Meski bersikap tegas, pelatih asal Korea Selatan tersebut juga sering bercanda di hadapan anak asuhnya.
Baca Juga: Persiapan Piala Dunia U-17, Timnas Indonesia U-17 Ditantang Kanada dan Meksiko di Laga Uji Coba
Namun, ia tidak suka dengan pemain yang doyan berbohong baik latihan maupun bertanding.
Hal ini diungkapkan oleh Shin Tae-yong dalam podcast YouTube pribadi Kaesang Pangarep.
Ia mengingatkan kepada pemain agar tidak berbohong. Shin Tae-yong menilai sikap bohong tak akan membuat orang tersebut bisa menjadi pemain hebat.
Untuk itu, dia menegaskan bahwa dirinya tak suka apabila ada pemain yang berbohong.
Menurut Shin, apabila pemain tersebut melakukan kesalahan, dia harus mengakuinya.
Baca Juga: Erick Thohir Pastikan Naturalisasi Jay Idzes Lanjut Meski Sang Pemain Sakit Paru-paru
“Paling utama tidak boleh berbohong dalam kondisi apa pun,” ujar Shin Tae-yong sebagaimana dikutip dari YouTube Kaesang Pangarep.
“Kalau ada kesalahan, ya akui. Jangan beralasan yang macam-macam,” tegasnya.
Keputusan ini dinilai tepat karena demi kebaikan Timnas Indonesia di masa depan.