Suara.com - Pemain naturalisasi Sandy Walsh selalu teringat dengan satu kata kasar dalam Bahasa Indonesia yang pernah dilontarkan oleh neneknya.
Sandy Walsh memiliki kisah dimana ketika belajar Bahasa Indonesia mendapatkan salah satu kata kasar.
Hal ini diceritakan ketika wawancara di kanal YouTube Chandra Margatama yang kemudian di-repost oleh akun TikTok @168timnas.
Dalam unggahan tersebut, Sandy Walsh bercerita ketika belajar Bahasa Indonesia di KBRI Brussel, ia mengingat kata-kata yang selalu dilontarkan neneknya.
"Saya ingat karena saya mengambil les bahasa Indonesia di KBRI Brussel, tempat saya tinggal. Dan kata pertama yang aku ingat yang nenekkyu selalu bilang kepadaku adalah tolol. Sandy tolol," ucapnya yang disambut dengan tawa.
Nah, ketika ketika di tempat les tersebut, Sandy mengira bahwa arti tolol itu adalah tolong atau meminta bantuan. Ia salah kaprah dengan arti panggilan dari neneknya tersebut.
"Ketika saya pergi ke tempat les dan ku ingat itu (tolol) adlaah tolong. Tolong itu membantu. Jadi saya pikir nenek ku tidak berkata 'tolong', dia berucap 'tolol'." ujarnya.
"Jadi saya bertanya, tolol itu apa? dan dia (guru les) tolol itu bodoh. Jadi sekarang saya tahu kalo nenekku selalu memanggilku bodoh. Dia sering bilang Sandy tolol, aduh tolol."
"Jadi itu kata bahasa Indonesia pertama yang saya ingat sampai sekarang," tegas Sandy Walsh.
Baca Juga: Piala Dunia U-17 2023 di Depan Mata, Timnas Indonesia U-17 Fokus Perbaiki 2 Kekurangan
Hal inilah yang mengenang di ingatan Sandy Walsh. Meskipun begitu, Sandy Walsh dikenal sebagai pribadi yang ramah.
Apalagi ketika latihan bersama Timnas Indonesia, ia kerap memberikan candaan kepada rekan setimnya.